REMBANG (SEMARANGBARU.ID) – PT Semen Gresik (PTSG) melalui program SG Mandiri terus konsisten berkomitmen dalam peningkatan martabat, hak, dan kesejahteraan para penyandang disabilitas.
Dengan memberikan dukungan sarana dan layanan bagi kemandirian komunitas difabel (different ability), yakni dukungan kepada komunitas Difabel Blora Mustika (DBM).
Menurut Senior Manager of Communnication & CSR PTSG Dharma Sunyata, melalui Semen Gresik Sahabat Difabel (SGSD), mampu memperkuat posisinya sebagai perusahaan inklusif dengan terus menggenjot pemberdayaan masyarakat, salah satunya kegiatan kelompok difabel membatik.
“Sebagai bentuk kemandirian berwirausaha oleh para kelompok difabel, PTSG memberikan support berupa pelatihan membatik kepada setiap anggota, serta bantuan pengadaan sarana prasarana membatik,” jelas Dharma pada rilis yang diterima suarabaru.id (25/10/2022).
Lanjut Dharma, penjaringan potensi kepada kelompok difabel dilakukan sejak tahun 2020, kemudian dilakukan peningkatan kapasitas dan optimalisasi potensi pengembangan sampai tahun 2022.