Ganjar Pranowo menyebutkan harapan untuk dibuat menjadi Mall Pelayanan Publik yang sebenarnya adalah menjadi ajang untuk mempromosikan produk-produk UMKM tiap daerah yang ada di Kabupaten Grobogan.

“Jualan produk UMKM karena ini yang betul-betul harus kita bantu, seperti mengurus izin, juga bisa dipergunakan untuk belanja produk UMKM asal Grobogan,” tambah suami dari Siti Atikoh tersebut.

Pembangunan Mall Pelayanan Publik Srikandi ini difungsikan untuk memberikan pelayanan terintegrasi pada masyarakat Kabupaten Grobogan.

Di samping layanan integrasi, Ganjar Pranowo meminta agar improvement harus tetap ada pada Mall Pelayanan Publik Srikandi ini.

Improvement mestinya ada. Pertama, dengan menggunakan layanan digital, sehingga nanti masyarakat bisa punya pilihan, yang mereka akan menggunakan layanan aplikasi,” ujar Ganjar.

“Jika tidak nyaman, bisa dilakukan dengan manual, ya itu datang ke sini, kita sediakan di sini,” tambah Ganjar Pranowo.

Sementara itu, Bupati Grobogan Sri Sumarni mengharapkan dengan pembangunan MPP Srikandi ini, Pemerintah Kabupaten Grobogan semakin dekat dengan masyarakat.

“Ini akan memudahkan akses pelayanan kepada masyarakat. Para pelaku usaha tentunya akan merasakan bahwa Grobogan itu suasananya aman, nyaman, tenteram dan sekaligus bisa memasarkan kuliner Grobogan lewat UMKM,” ujar Sri Sumarni.

Tya Wiedya