blank
Pimpinan DPRD Kabupaten membubuhkan tanda tangan saat menghimpun dukungan atas pengajuan gelar Pahlawan Nasional kepada Ratu Kalinyamat, Selasa (16/8/2022), di gedung dewan.

JEPARA(SUARABARU.ID) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jepara segera mengirim bukti dukungan berbagai elemen masyarakat di daerah tersebut, atas pengajuan gelar Pahlawan Nasional kepada Ratu Kalinyamat. Tanda tangan di banner dukungan, pada Selasa (16/8/2022) siang, dihimpun lembaga legislatif tersebut sebagai upaya mendorong pemerintah pusat menganugerahkan gelar tersebut kepada penguasa Jepara abad XVI tersebut.

blank

“Akan kami kirim kepada pemerintah pusat sebagai bentuk dukungan nyata,” kata Haizul Ma’arif sambil mengajak anggotanya menandatangani banner tersebut.

Banner yang digelar di atas sejumlah meja, ditempatkan di depan Ruang Paripurna yang saat itu digunakan untuk menggelar rapat paripurna mendengarkan pidato preaiden dan penyampaian rancangan kebijakan umum APBD serta prioritas dan plafon anggaran sementara (KUS PPAS).

blank
Para istri Forkopimda  Kabupaten Jepara ikut membubuhkan tanda tangan dukungan pengajuan gelar Pahlawan Nasional kepada Ratu Kalinyamat.

Jajaran Forkopimda yang diundang, ikut membubuhkan tanda tangan. Selanjutnya para anggota dewan, para istri anggota Forkopimda, serta tokoh agama, tokoh masyarakat, pejabat eksekutif, pimpjnan lembaga/organisasi, dan berbagai elemen warga.

blank

Hadepe- Aksl