blank
ROMPI KHUSUS - Petugas memakai riompi khusus berlogo KPK saat melakukan penggeledahan. (Foto: Sutrisno)

PEMALANG (SUARABARU.ID) – Tim dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang melakukan penggeledahan di lingkungan kantor Pemkab Pemalang, mengamankan beberapa koper besar berisi berkas. Dari beberapa sumber suarabaru.id, penggeledahan dilakukan oleh lima petugas KPK mengenakan rompi khusus berlogo lembaga antirasuah tersebut, dengan mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian bersenjata laras panjang.

Dimulai dari kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) berlanjut ke kantor Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo (MAW). Kantor tersebut sejak setelah penangkapan pada Kamis (11/8/2022) sore memang sudah tidak dimasuki orang, karena telah dipasang segel oleh KPK.

Penggeledahan dilakukan setelah penetapan MAW sebagai tersangka dalam kasus jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Pemalang. Selain Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo, ada lima tersangka lainnya, Komisaris PD Aneka Usaha Adi Jumal Widodo (AJW), Pj Sekda Slamet Masduki (SW), Kepala BPBD Sugiyanto (SG), Kepala Diskominfo Yanuarius Nitbani (YN), Kepala DPUPR Mohammad Saleh (MS).

Penggeledahan juga dilakukan di rumah salah seorang tersangka yang menjabat Kepala Dinas Kominikasi dan Informasi (Diskominfo). Selama penhggeledahan, penyidik KPK didampingi Kepala BKD Pemalang, MA Puntodewo dan Kepoala Bagian Umum Sekretariat Daerah Pemalang, Tito Suharto.

Sampai berita ini diturunkan, petugas masih melakukan penggeledahan. Belum diketahui kantor mana lagi yang akan dilakukan penggeledahan.

Sutrisno