blank
Bupati Kebumen Arif Sugiyanto mengenakan jaket kepada anggota kontingan Pramuka ke Jambore Nasonal, Rabu 10/8.(Foto:SB/Dinas Kominfo)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Bupati Kebumen Arif Sugiyanto secara resmi melepas kontingen Pramuka dari Kwartir Cabang (Kwarcab) Kebumen ke Jambore Nasional (Jamnas) ke XI yang diadakan di Cibubur 12-21 Agustus 2022.

Pelepasan peserta Jamnas Kontingen Kwarcab Kebumen berlangsung di Pendopo Kabumian Rabu (10/8. Pada kesempatan tersebut dihadiri segenap jajaran pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Kebumen, dan orang tua dari para peserta.

Kwarcab Kebumen mengirim 16 anggota Pramuka Penggalang untuk ikut kegiatan Jamnas XI. Dari 16 tersebut dibagi dua regu. Regu putra sebanyak delapan orang, dan regu putri delapan orang.

“Hari ini kita melepas adik-adik kita untuk ikut dalam kegiatan Jambore Nasional di Cibubur. Dari Kontingen Kebumen mengirimkan 16 orang, putra-putri, mereka adalah Pramuka Penggalang usia 11 sampai 16 tahun,”ujar Arif Sugiyanto.

blank
Pelepasan kontingen Pramka Kebumen ke Jambore Nasional di Pendopo Kabumian, Rabu 10/8.(Foto:SB/Dinas Kominfo)

Bupati menyampaikan selamat kepada seluruh peserta karena mereka berhasil lolos seleksi untuk mengikuti Jamnas ini. Sebab, tidak semua Pramuka dapat kesempatan untuk mengikuti kegiatan nasional lima tahunan ini.

“Ini yang berangkat sudah diseleksi dari Kwartir Ranting (Kwaran) dua putra, dan dua putri, kemudian diambil lagi oleh Kwarcab jadi 16. Jadi selamat kepada yang terpilih. Gunakan kesempatan ini untuk belajar dan cari pengalaman,” terangnya.

Bupati yang sekaligus menjabat sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka (Kamabicab), meminta kepada para peserta menjadikan momen Jamnas untuk mengenalkan Kebumen kepada peserta dari kontingen lain.

“Ini adalah kegiatan nasional, kalian akan bertemu anak-anak Pramuka dari seluruh Indonesia dari Aceh sampai Papua. Maka carilah teman sebanyak-banyaknya. Ikut belajar dan bermain bersama, kenalkan Kebumen kepada mereka,”inta Arif Sugiyanto.

Bupati mengaku pada saat sekolah SMP pernah aktif di Pramuka sebagai Penggalang dan pernah mengikuti Jambore Kabupaten di Bumi Perkemahan Widoro, Karangsambung. Baginya Pramuka memang mengasyikan. Melatih orang orang untuk selalu berbuat baik, peduli terhadap sesama.

Guna mengulangi kenangan berkemah pada masa dulu, Bupati rencananya akan menyempatkan hadir untuk mengikuti Jamnas dihari yang akan ditentukan. “Insya Allah tanggal 18 saya akan ke sana, ikut Jamnas bersama adik-adik kita,”tandasnya.

Komper Wardopo