Dosen ITS itu berharap kerjasama yang dibangun antara Pemkab Blora dan ITS ini bisa berkelanjutan, termasuk program – program seperti yang dipraktekkan di Tempuran, karena sejalan dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
“Beberapa waktu yang lalu sudah terjadi MoU antara Pemkab Blora dengan ITS kemudian ITS secara umum mendelegasikan ke fakultas kami, harapan kami tidak hanya tahun ini saja tetapi berlanjut tahun tahun mendatang, kalau ini seri satu mungkin nanti ada seri dua dan seterusnya,” harap Adhi Iswantoro.
Dikatakannya, sebanyak 10 mahasiswa akan melangsungkan kegiatan selama seminggu atau sekitar tujuh hari dengan berkolaborasi sesuai dengan bidang keilmuan. Ada setidaknya 5 hal kegiatan yang akan dilaksanakan selama berada di Desa Tempuran.
Wisata Olahraga Air
“Rencana kegiatan kami selama satu minggu, kita kolaborasikan sesuaikan dengan bidang keilmuan kami, Kita ada 5 kegiatan utama. Pertama, pelatihan pembuatan media promosi konten dan editing video foto, kedua, pengembangan produk UMKM, ketiga pelatihan pengopersian drone, keempat, promosi kuliner, dan kelima, pelatihan ecoprint,” jelas Adhi Iswantoro.
Selain itu, ITS rencananya juga akan memberikan tambahan sarana untuk wisata olahraga air di Waduk Tempuran, berupa sepeda air.
“Kita berencana untuk memberikan sepeda air untuk Blora, untuk di waduk, jadi nanti ada olahraga airnya,” ujar Adhi Iswantoro.
Sementara itu, Bupati Blora H. Arief Rohman, menyambut baik dukungan dari ITS Surabaya yang telah mengirimkan tim untuk membantu memajukan Desa Tempuran.