blank
Suasana workshop Terarium yang digelar mahasiswa Unisri. Foto: Humas Unisri

SURAKARTA (SUARABARU.ID) – Fakultas Pertanian Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Surakarta, menggelar uji kompetensi dan workshop terarium.

Uji kompetensi dengan skema “Pembudi Daya Tanaman” diikuti puluhan peserta uji  dari Fakultas Pertanian Unisri dan Fakultas Pertanian UNS, di kampus setempat, Rabu (6/7/2022).

“Dengan uji kompetensi melalui LSP, sebagai pengawas kami akan menentukan kelayakanan para asesi , (peserta uji)memenuhi tidaknya memperoleh sertifikat,” kata Dekan Fakultas Pertanian Unisri Surakarta, Dr Dewi Ratna Nurhayati.

Uji kompetensi, lanjut Dr Dewi Ratna Nurhayati,sebagai upaya memenuhi tuntutan pengakuan ketrampilan, khususnya di bidang pertanian. Pengakuan ketrampilan demikian  sangat diperlukan penyedia lapangan kerja.

Adapun materi uji kompetensi berupa teori dan praktek. Selain melakukan uji kompetensi, mahasiswa yang tergabung dalam UKFP mengadakan workshop terarium untuk warga Karangpelem Kedawung, Sragen.

Workshop yang digelar, sebagai cara mahasiswa menerapkan ilmu mata kuliah tata taman dan budidaya tanaman hias.