blank
Ganjar bertemu Panitia Pelaksana MWC di rumah dinasnya, Puri Gedeh, Semarang, Selasa (14/6/2022). Foto: humas

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Ribuan umat Nasrani dari 58 negara, akan berkumpul di Jawa Tengah, dalam acara Mennonite World Conference ke-17, awal Juli mendatang. Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menyebut, ini momentum bagus untuk membawa pesan perdamaian pada dunia.

Pernyataan itu disampaikan Ganjar, saat bertemu Panitia Pelaksana MWC di rumah dinasnya, Puri Gedeh, Semarang, Selasa (14/6/2022). Ganjar sendiri mengaku resah, dengan situasi konflik yang terjadi di berbagai belahan dunia saat ini.

”Saya beberapa hari ini nggak nyaman dengan kondisi yang bisa kita lihat di media. Kekerasan, rasialis. Nah ini bagus untuk kita membawa pesan damai pada mereka,” kata Ganjar.

BACA JUGA: Aipda Adi, Sangar Saat Berseragam Polisi Lembut Sejuk Ketika Mengajar Ngaji

Tema MWC ke-17 bertajuk Melintas Batas, imbuh Ganjar, juga tepat dengan kegelisahan yang dirasakannya. Ganjar berharap, kegiatan ini bisa menciptakan resonansi perdamain pada dunia.

Apalagi Ganjar mendengar, komunitas mennonite ini bergerak dengan latar belakang kemanusiaan dan sosial.

”Sehingga kalau kemudian banyak terjadi kekerasan-kekerasan kepada anak, kemudian rasialisme yang muncul, harus dihentikan. Dan saya kira komunitas ini bisa menyuarakan,” ujarnya.

BACA JUGA: Peringati Hari Bhayangkara, Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Lomba Menembak Fun Game Kapolda Cup

Momentum ini, lanjut Ganjar, sangat tepat, karena melibatkan ribuan umat Nasrani dari 58 negara.

”Ini momentum yang bagus buat Indonesia untuk komunitas dan gereja, agar bisa menyampaikan pada dunia, bahwa itu sesuatu yang penting dan kita mesti menyuarakan itu dengan keras,” tegasnya.

Sementara itu, Koordinator Nasional Agus Setianto menjelaskan, MWC ini merupakan kegiatan enam tahun sekali. Indonesia sebenarnya dipilih menjadi tempat penyelenggaraan ke-17 pada tahun lalu. Namun terpaksa ditunda sampai tahun ini, karena pandemi covid-19.

BACA JUGA: DKD Wajib Kembangkan dan Memajukan Seni Budaya di Kabupaten Demak

Dijelaskan dia, pembukaan acara dilakukan di Kopeng, Salatiga, dan penutupannya di Kota Semarang. Agus berharap, kehadiran Ganjar Pranowo bisa menambah antusiasme peserta yang hadir.

”Gubernur berpesan, kalau bisa MWC ini membawa pesan perdamaian. Khususnya yang terjadi di Amerika, atas peristiwa rasialis dan sebagainya. Kalau bisa disuarakan dari momen ini, untuk dibawa ke negara masing-masing, khususnya Amerika,” tandas Agus.

Riyan