blank
Fakultas Teknik Universitas Semarang (USM) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan SMK Walisongo Semarang dan SMK N 1 Cluwak Pati, pada Jumat 10 Juni 2022 di Ruang Sidang FT USM Lantai 7, Gedung Menara USM. (Foto:humas USM)

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Fakultas Teknik Universitas Semarang (USM) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan SMK Walisongo Semarang dan SMK N 1 Cluwak Pati, pada Jumat 10 Juni 2022 di Ruang Sidang FT USM Lantai 7, Gedung Menara USM.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Dekan I FT USM Ferry Firmawan ST MT PhD, Wakil Dekan II FT USM Budiani Destyningtyas ST MEng, Kajur Tenik Elektro merangkap Kaprog S-1 Teknik Elektro Dr Ari Endang Jayati ST MT, Kepala Sekolah SMK N 1 Cluwak Pati, Albasori SPd, dan Kepala Sekola SMK Walisongo Semarang Dwi Hartadi SPd.

Dalam sambutannya, Ferry mengatakan, penandatanganan kerja sama atau MoU merupakan bagian ikhtiar supaya bisa bersinergi bersama.

“Penandatanganan kerja sama atau MoU merupakan bagian ikhtiar kita supaya bisa bersinergi bersama antara SMK Walisongo Semarang dan SMKN 1 Cluwak Pati dengan Perguruan Tinggi USM,” ujar Ferry.

“Semoga dengan adanya MoU ini kami juga mendapat ide dari ibu-bapak SMK Walisongo dan SMKN 1 Cluwak Pati untuk bagaimana mengelola SMK yang kemudian bisa masuk ke jenjang sarjana, apa saja yang dibutuhkan. Kami terbuka lebar untuk peserta didik bapak ibu di SMK,” tambahnya.

Kepala Sekolah SMK N 1 Cluwak Pati, Albasori SPd mengatakan kerja sama dengan USM sangat relevan untuk meningkatkan kompetensi diri.

”Kerja sama dengan USM sangat relevan bagi kami untuk meningkatkan kompetensi di SMKN 1 Cluwak Pati. Kami berharap, tidak hanya siswanya yang dilatih tetapi juga para guru di sekolah kami, prosesnya nanti bisa kita atur setelah penandatanganan ini. Kami juga berharap, SMKN 1 Cluwak juga bisa diterima menjadi bagian dari USM dalam peningkatan mutu pendidikan,” ujar Albasori.

Sementara itu, Kepala Sekola SMK Walisongo Semarang, Dwi Hartadi SPd berharap, kerja sama dengan USM bisa menjadi kebaikan dan keberkahan bersama.

“Kami tentu sangat berterima kasih terhadap USM yang telah berkenan mengajak SMK Walisongo Semarang dalam kerja sama untuk meningkatkan kompetensi antara USM dengan sekolah kami. Kami berharap, kerja sama ini menjadi keberkahan bersama bagi kita,” ungkapnya.

Muhaimin