blank
Pandoyo (berdiri kanan), Pimpinan Ulaz MKU KSPPS BMT Sejahtera Selogiri, Wonogiri, memimpin Baksos membagi-bagikan sembako kepada kaum duafa, difabel, anak-anak yatim piatu dan ODGJ.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Beramal di Bulan Ramadan akan dilipatgandakan pahalanya. Lantas amalan apa yang banyak pahalanya ? Yakni bersedekah, membaca Alquran atau tadarus, shalat tarawih dan i’tikaf.

Berkaitan dengan itu, Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) Baitul Maal wa Tamwil (BMT) Sejahtera, Kecamatan Selogiri, Wonogiri, Rabu (20/4), melakukan Bakti Sosial (Baksos). Kegiatan sosial kemanusiaan untuk mewujudkan kepedulian bersedekah ini, dikemas dengan tajuk ”Juara Amal Sholeh di Ramadan 1443 H.”

Ketua KSPPS BMT Sejahtera Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri, H Pandoyo, menyatakan, teknis pelaksanaan Baksos ditangani oleh ULAZ MKU (Unit Layanan Amal Zakat Membangun Keluarga Utama).

Bersama pengurus, kemudian dilakukan Baksos dengan membagi-bagikan bantuan sembako ke warga terpilih di enam desa dan satu kelurahan di Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri.

Yakni di Kelurahan Kaliancar, Desa Pule, Desa Jaten, Desa Nambangan, Desa Gemantar dan Desa Sendangijo. ”Kami menjalin kerjasama dengan Kepala Kelurahan dan enam Kepala Desa,” jelas Pandoyo.

Warga terpilih penerima bantuan paket sembako, terdiri atas kaum duafa, lansia, yatim piatu, difabel dan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODJG). Para penerima bantuan, didasarkan atas data masukan dari pihak kelurahan dan desa. ”Masing-masing desa/kelurahan mendapatkan 20 paket,” terang Padoyo.

Harapannya, dengan bantuan sembako tersebut, dapat ikut meringankan beban kehidupan mereka, utamanya di Bulan Ramadan dan dalam menyambut peryaan Idul Fitri 1443 H ini.

Bambang Pur