blank
Personel TNI dari Koramil-23 Karangtengah Kodim 0728 Wonogiri, membagikan masker gratis. Ini dilakukan bersamaan saat bertugas melakukan patroli Gakplin Prokes.

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Jajaran Koramil-23 Karangtengah Kodim 0728 Wonogiri, proaktif menggelar patroli cegatan (chek point) di tapal batas antarprovinsi. Tepatnya di ruas jalan Karangtengah, Wonogiri (Jateng)-Punung, Pacitan (Jatim).

Langkah ini sebagai kiat dalam penegakan disiplin (Gakplin) Prokes, untuk memberikan edukasi agar warga masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan (Prokes) pencegahan penularan Covid-19.

Tujuannya, sebagai upaya menekan penyebaran virus corona dan kiat mengantisipasi kemunculan varian baru Omicron, serta untuk menekan kemunculan klaster baru.

Kepada para pelintas batas, diminta berdisiplin mematuhi Prokes dalam upaya melindungi diri, keluarga dan orang lain. Kepada warga yang kedapatan tidak mengenakan masker, diberikan peringatan agar senantiasa berdisiplin memakainya, terlebih manakala melakukan aktivitas di ruang publik. Mereka yang terkena ‘razia’ diberikan pembagian masker secara gratis.

Edukasi diberikan oleh para personel Babinsa kepada warga masyarakat, dengan materi tentang pentingnya melakukan gerakan 5M. Yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, serta mengurangi mobilitas.

”Kami senantiasa siap siaga bersama dengan aparat yang lain, untuk bersinergi dalam upaya melakukan pencegahan Covid-19,” jelas Danramil-23 Kapten (Cpl) Joko.

Bambang Pur