“Memanfaatkan waktu selama magang secara maksimal untuk menimba pengalaman kerja sebanyak-banyaknya,” ujar Andy.

Acara yang dipandu Lely Siti Fatimah itu diisi dengan pengenalan profil Balai Bahasa Provonsi Jawa Tengah dan serah terima mahasiswa magang dari dosen pembimbing kepada Kepala Balai Bahasa.

Dalam acara tersebut Kepala Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah, Dr. Ganjar Harimansyah, menerima sepuluh mahasiswa magang, enam mahasiswa Program Studi Sastra Arab UNS, dua mahasiswa Program Studi Sastra Inggris UNS, dan dua mahasiswa Program Studi Sastra Jepang Undip.

Adapun dosen pembimbing mahasiswa magang diwakili oleh Alif Al Hilal Ahmad, M.A., dari Program Studi Sastra Arab UNS.

wied