MAGELANG (SUARABARU.ID)- Kesebelasan Pemkot Magelang yang diperkuat Wali Kota Magelang Muchamad Nur Azis, Wakil Wali Kota Mansyur dan Sekda Joko Budiyono dipaksa menyerah dengan skor tipis 2-3, dari lawannya tim Polres Magelang Kota.
Pertandingan eksibishi tersebut digelar pada pembukaan kejuaraan sepakbola Asosisasi PSSI Kota Magelang di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Senin ( 15/11).
Pertandingan baru berjalan satu menit, gawang Pemkot Magelang yang dijaga Taufik Nurbakin ( Asisten III Sekda bidang Administrasi) langsung bobol. Gol tim Polres Magelang Kota yang lahir dengan cepat tersebut dicetak oleh Munawar.
Sembilan menit kemudian, Pemkot Magelang berhasil menyamakan kedudukan berkat tendangan M Yunus ( Kabag Pemerintahan).
Nanum, dua menit kemudian Polres Magelang Kota kembali tertinggal, setelah salah satu pemain belakangnya, Catur Budi Sumarno melakukan blunder dan bunuh diri.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan tersebut menceploskan si kulit bundar ke gawang yang dijaga Taufik Nurbakin. Gelak tawa pun terjadi pada para pemain cadangan Pemkot Magelang dan penonton, karena Icuk ( panggilan akrab Catur Budi Sumarno) malah mengangkat kedua tangan meluapkan kegembiraannya.
Setelah terjadinya gol bunuh diri tersebut, pelatih Pemkot Magelang , Mahbub Yani Arfian ( Staf Ahli Walikota) langsung menarik keluar Catur Budi dan menggantikannya Hamzah Kholifi ( Staf Ahli Wali Kota).
Selain itu, kiper Taufik Nurbakin juga turut diganti oleh Yonas Nusantrawan Bolla ( Asisten II Sekda bidang Perekonomian dan Kesejahteraan Rakyat).
Sementara itu, Wakil Wali Kota Magelang Mansyur dan Sekda Kota Magelang Joko Budiyono hanya bermain sekitar 5 menit saja.
Sedangkan, Wali Kota Magelang Muchamad Nur Azis yang berperan sebagai penyerang tengah, dua kali gagal memanfaatkan kesempatan untuk membobol gawang Polres Magelang Kota yang dijaga Anton.
Azis terlihat dua kali terjatuh di kotak penalti, meskipun ia tinggal berhadapan dengan kiper lawan.
Satu gol penyeimbang Pemkot Magelang diciptakan oleh Candra Wijatmiko Adi ( Kepala Dinas Perhubungan Kota Magelang) di menit ke-20. Namun, dua menit menjelang bubaran, Munawar mengubur impian tim Pemkot. Setelah kembali menggetarkan jala Pemkot Magelang yang dijaga Yonas.
Usai pertandingan, Muhammad Nur Azis mengaku dirinya gagal membobol gawang lawan , karena kelelahan.
“Sakjane wis kesel, tapi ora ana sing ngganti ( Sebenarnya sudah capai, tetapi tidak ada yang mengganti), “ ujarnya.
Menanggapi hal itu, pelatih Mahbub Yani dan pemain Pemkot Magelang pun menjawab sambil tertawa.
“ Sedaya pemain boten wantun nggantos pak wali, mangkeh menawi onten sing nggantos kedah onten PAW ( Semua pemain tidak berani menggantikan pak wali. Nanti kalau ada yang menggantikan , harus ada pergantian antarwaktu),” katanya.
Perkataan dari pelatih Pemkot Magelang tersebut juga ditimpali pemain lainnya yang tidak lain para pejabat pimpinan pratama di lingkungan Pemkot Magelang.
Mendengar guyonan tersebut, Wali Kota Magelang, Wakil Wali Kota Mansyur dan Sekda Kota Magelang Joko Budiyono ikut tertawa bersama. Yon