KOTA MUNGKID(SUARABARU.ID)-Muspika Dukun, Kabupaten Magelang, memantau secara langsung pelaksanaan vaksin kepada masyarakat di Desa Kalibening dan Sewukan, Kecamatan Dukun, Senin (25/10).
Vaksinasi yang diselenggarakan oleh RST dr Soejono Magelang dan Kodim 0705/ Magelang di dua desa itu merupakan tahap kedua dengan sasaran 1.305 warga Sewukan dan 1.440 warga Kalibening, serta 60 pelajar MTs Muhammadiyah 2 Kalibening.
Komandan Koramil 15/Dukun Kapten Kav Winarto menjelaskan, kegiatan vaksinasi di wilayah kerjanya itu merupakan bentuk upaya yang dilakukan TNI bersama pemerintah untuk menyukseskan program vaksinasi sebagai upaya meminimalisasi penyebaran virus Covid -19 di masyarakat.
“Kami mengapresiasi Pemerintah Desa Kalibening dan Sewukan yang telah menyelenggarakan vaksin bekerja sama dengan RST dr Soejono Magelang dan Kodim 0705/Magelang,” katanya.
Menurutnya, saat ini TNI bekerja sama dengan instansi terkait secara terus menerus melakukan upaya untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Salah satunya melalui vaksinasi.
“Pelaksanaan vaksinasi akan terus dilaksanakan dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat agar vaksinasi bagi semua warga bisa segera terlaksana,” katanya.
Pihaknya juga terus mendukung penerarapan protokol kesehatan (Prokes) di masyarakat yang menyangkut memakai masker, menjaga jarak, menghindari/menjauhi kerumunan, mencuci tangan pakai sabun di air mengalir, tak bepergian kecuali untuk keperluan yang mendesak/penting.
Sementara Kepala Desa Kalibening, Nurbiyanto mengucapkan terima kasih kepada Koramil, Kodim, RST Magelang dan seluruh elemen masyarakat yang terlibat dalam pelaksanaan vaksin, sehingga masyarakat Desa Kalibening dan sekitarnya bisa terlayani,
“Atas nama Pemerintah Desa Kalibening mengucapkan terima kasih kepada semua pihak sehingga warga kami bisa mendapatkan vaksin,” kata Nurbiyanto.
Eko Priyono-Mul