blank
Thiago Santos/dok

(SUARABARU.ID) – Thiago Santos tetap bersemangat untuk memperbaiki peringkatnya di kelas berat ringan Ultimate Fighting Championship (UFC).

Meski telah berusia 37 tahun, petarung berkebangsaan Brasil ini masih bertaji saat berlaga di oktagon.

‘’Saya melakukan semua yang saya latih, dan semuanya bagus,’’ tutur Thiago yang pada UFC Vegas 38, 3 Oktober lalu, menang angka atas Johnny Walker.

Pria berjuluk The Sledgehammer ini pernah meladeni Jon Jones dalam perebutan titel kelas berat ringan.

Dalam duel yang berlangsung 6 Juli 2019 itu, Santos kalah angka tipis.

Saat ini Thiago menempati peringkat kelima dalam daftar penantang divisi berat ringan yang gelarnya dipegang Jan Blachowicz.

Selepas memetik kemenangan, Thiago menilai Johnny bukan lawan yang mudah.

‘’Kecepatan Walker mengejutkan saya. Dia bahkan lebih cepat ketimbang Jon Jones,’’ tuturnya seperti dikutip dari Sportskeeda.

Santos menguasai capoeira, muay thai, dan jiu-jitsu Brasil.

Rekornya di mixed martial arts (MMA) adalah 22 kali menang dan sembilan kali kalah.

rr

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini