blank
Rektor Unissula Bedjo Santoso MT PhD (kiri), bersama Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS SH, menunjukkan nota MoU, yang baru saja ditandatangani di Kampus Unissula, Rabu (25/8/2021). Foto: dok/ist

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang, kembali mempererat jalinan kerja samanya dengan berbagai lembaga di Jawa Tengah. Termasuk dalam hal ini dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jateng.

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Unissula yang diwakili Rektor Unissula, Drs Bedjo Santoso ST PhD dengan PWI Jateng yang diwakili Amir Mahmud NS SH, yang merupakan Ketua Umum PWI Jateng, berlangsung di Kampus Unissula, Rabu (25/8/2021).

”Kerja sama yang sudah terjalin ini, semestinya dilanjutkan dengan langkah-langkah kegiatan untuk merealisasikannya,” kata Rektor Unissula dalam keterangannya usai penandatanganan MoU.

Sementara itu, menanggapi apa yang disampaikan Rektor Unissula, Amir Mahmud menyampaikan apresiasinya. Dia menyebut, pihak PWI Jateng merasa senang dan bangga menjadi bagian dari kerja samanya dengan Unissula.

”Sebagaimana yang sudah kita tandatangani tadi, di antaranya kita sepakat untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan, dalam rangka pengembangan kualitas kesumberdayaan manusia,” tukas Amir.

Riyan