blank
Bupati Kendal Dico M Ganinduto didampingi Kapolres Kendal AKBP Yuniar Ariefianto dan Dandim 0715 Kendal Letkol Inf Iman Widhiarto sedang berbincang dengan salah seorang warga yang hendak vaksin.(FOTO:SB/Sp)

KENDAL(SUARABARU.ID)-Polres Kendal menggelar acara vaksinasi massal di Stadion Utama Kebondalem Kendal,Sabtu(26/06/2021).

Hadir pada acara ini, Bupati Kendal Dico M Ganinduto, Dandim 0715 Kendal Letkol Inf Iman Widhiarto, Forkopimda, sejumlah petugas kesehatan Kabupaten Kendal dan petugas dari dinas terkait.

Kapolres Kendal AKBP Yuniar Ariefianto, mengatakan, selain dalam dalam rangka HUT Bhayangkara ke-75, acara vaksinasi massal ini dilakukan untuk menekan angka penyebaran Covid-19 yang beberapa pekan terakhir di Kabupaten Kendal cukup tinggi.

“Untuk hari ini, sebanyak 1500 vaksin yang disediakan oleh Polres Kendal bagi masyarakat Kendal yang ingin melakukan vaksinasi secara gratis,”kata Kapolres Kendal AKBP Yuniar Ariefianto, yang beberapa hari terakhir bertugas di Kendal.

Menurut Kapolres, pada pelaksanaan vaksinasi massal ini, personil yang dilibatkan sebanyak 300 orang belum termasuk petugas dari Dinas Kesehatan Kendal dan dinas terkait lainnya.

“Kami berharap, dengan dilakukannya vaksinasi massal ini, bisa mengejar target imunitas nasional, dimana 70 persen dari warga Indonesia, sedang melaksanakan vaksinasi,”ujar Kapolres.

Sementara itu, Bupati Kendal, Dico M Ganinduto, mengatakan, pihaknya akan memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi yang ada di Kabupaten Kendal.

Bahkan, pada pelaksanaan vaksinasi massal ini, panitia melakukan jemput bola atau penjemputan karyawan pabrik yang hendak ikut vaksinasi.

“Sekarang kami menyasar ke kaum milenial dan kaum produktif, dan jemput bola ke pabrik. Artinya, kami sekarang memperhatikan kesehatan dan juga perekonomian. Kami berharap, semoga program vaksinasi di Kabupaten Kendal ini bisa berhasil sehingga dapat membantu pertumbuhan ekonomi yang ada di Kabupaten Kendal,”kata Dico.

Dico juga berharap, target vaksinasi sehari 1500 orang di Kabupaten Kendal pelaksanaannya bisa berjalan dengan maksimal, agar penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kendal tidak meluas.

“Ini bukti dari Pemerintah Kabupaten Kendal hadir dalam rangka penurunan angka Covid-19 di Kabupaten Kendal,”ujar Dico.Sp

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini