blank
Wimar Witoelar. Foto: dok/wikipedia

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyampaikan duka cita atas meninggalnya mantan juru bicara Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Wimar Witoelar, di Rumah Sakit Pondok Indah Jakarta, Rabu (19/5/2021).

Ganjar mengenang mendiang Wimar sebagai sosok yang baik dan luar biasa. Hal itu dituliskan Ganjar, dalam cuitan di akun Twitter pribadinya, @ganjarpranowo pukul 12.00. Ganjar juga menyertakan foto Wimar bersama dengan Gus Dur.

”Njenengan orang baik, orang luar biasa. Selamat jalan Pak Wimar Witoelar. @wimar,” tulis Ganjar.

Ditemui di kantornya, Ganjar menyampaikan rasa duka citanya atas kepergian Wimar. ”Turut berduka cita. Saya berdoa untuk beliau, mudah-mudahan seluruh dosa-dosanya diampuni, dan husnul khotimah,” ujarnya.

Mantan Juru Bicara Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Wimar Witoelar (WW), meninggal dunia pada usia 75 tahun. Tak hanya dikenal sebagai eks Jubir Presiden saja, dia juga sempat mencicipi sejumlah profesi, mulai dari wartawan, dosen di Institut Teknologi Bandung (ITB), kolumnis, penulis, pengusaha, hingga pemandu acara talk show di televisi.

Riyan-Sol