blank
Narasumber wwork shop Noor Nailie Azzat MT, saat menyampaikan paparannya.

JEPARA (SUARABARU.ID ) – Banyaknya sampah yang dihasilkan oleh masyarakat dan tidak dikelola dengan baik bisa menimbulkan persoalan lingkungan dan bahkan mengancam kesehatan masyarakat. Sampah ini bukan hanya diperkotaan tetapi telah merambah ke pedesaan.

Untuk itulah maka dilakukan  kegiatan Workshop Manajemen Industri Bank Sampah yang diselenggarakan Mahasiswa KKN UNISNU Jepara Kelompok 6. Kegiatan  diselenggarakan belum lama ini di   GOR Perpustakaan Ben Pinter desa Banjaran Nglembah Rt 04 Rw 08.

Bank Sampah merupakan sebuah konsep dimana sampah-sampah yang ada ditampung dan dipilah baik yang organik maupun an organik sehingga dapat dimanfaatkan kembali.

Workshop ini selain di ikuti oleh mitra bank sampah juga dihadiri masyarakat sekitar serta perwakilan dari masyarakat desa Papasan, Srikandang, Banjaran, Wedelan, dan Kedungleper.

Workshop Manajemen Industri ini disampaikan oleh Ibu Noor Nailie Azzat, S.T., M.T., selaku narasumber yang membahas  soal 3R (Reduce, Reuse, Recycle) serta pemanfaatan sampah.

“Kegiatan ini  merupakan bentuk karya nyata dalam membantu mengedukasi serta memberikan pelatihan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Juga dalam memanfaatkan pemanfaatan sampah sebagai produk yang bisa dimanfaatkan kembali.Harapan kami sampah yang diolah bisa mendatangkan  berkah,” ujar Koordinator Tim KKN Unisnu Kelompok 6.

Selain itu, Workshop ini bertujuan membantu Mitra Bank Sampah yang di giatkan oleh Ahmad Sholeh dalam memberikan pengetahuan bagaimana cara pengelolaan bank sampah yang baik. Harapannya dapat meningkatkan perekonomian dari warga dilingkungan sekitar.

Hadepe-ua