blank
Jenglot yang ditemukan di makam Mbah Buyut Akasah, Desa Burikan, Kecamatan Kota Kudus. Foto:Ist/Suarabaru.id

KUDUS (SUARABARU.ID) – Sesosok jenglot ditemukan di makam Mbah Buyut Akasah yang terletak di Desa Burikan, Kecamatan Kota Kudus. Wujud jenglot yang lengkap dengan taring tersebut sempat menggegerkan warga setempat.

Mamik Junaidi, juru kunci makam mengatakan, jenglot tersebut ditemukan pada Sabtu (27/2) saat kerja bakti bersih-bersih makam.

“Setelah kerja bakti, saya sempat salat Dhuhur. Setelah pulang, ada tukang bersih-bersih yang bilang menemukan jenglot,”kata Mamik, Minggu (28/2).

Mamik mengungkapkan jenglot yang ditemukan menyerupai boneka kecil jenis kelamin laki-laki. Ukuran jenglot sekitar 15 sentimeter sampai 20 sentimeter dengan rambut panjang dan memiliki dua taring.

Begitu ditemukan, kata Mamik, dirinya sempat menyimpannya dekat makam Mbah Buyut Akasah. Namun, untuk menghindari kemungkinan kurang baik, jenglot tersebut akhirnya diserahkan ke Yayasan Menara Kudus.

“Dibungkus kain putih, terus kemarin sempat disimpan. Ditaruh dalam makam. Terus ini hari sudah disimpan pihak Yayasan Sunan Kudus. Masalahnya kalau kita simpan nanti masyarakat pada takut atau ramai,” lanjutnya.