blank
Ketua PKB Kabupaten Magelang, Suwarsa (kanan), menunjukkan dokumen usulan nama bakal calon pengurus DPC PKB Masa Bakti 2021-2026. Foto: eko priyono

MUNGKID (SUARABARU.ID)– DPC PKB Magelang menggelar Rapat Pleno DPAC PKB se- Kabupaten Magelang. Kegiatan ini digelar sebagai tahapan dan proses sebelum mengadakan Muscab PKB, yang akan dilakukan Sabtu (6/3/2021).

Hal itu seperti yang disampaikan Ketua DPC PKB Kabupaten Magelang, Suwarsa, Sabtu (27/2/2021). Rapat Pleno DPAC PKB se-Kabupaten Magelang itu dilaksanakan di Kantor DPC PKB Pare, Blondo, Mungkid, Kabupaten Magelang.

Hadir dalam acara itu, Wakil Sekretaris DPW PKB Jawa Tengah Hudallah, perwakilan 21 pengurus DPAC PKB, pengurus DPC PKB dan anggota FPKB. Disebutkan Suwarsa, karena alasan protokol kesehatan pandemi covid-19, peserta rapat dibatasi. Namun konsolidasi partai tetap berjalan, meski dengan jumlah yang terbatas.

BACA JUGA: Home Visit, Terobosan Guru BK SMPN 1 Srumbung saat Pandemi

Menurut dia, edukasi politik dan penataan struktur harus tetap dijalankan, setelah tertunda selama satu tahun. Kegiatan itu secara ketentuan AD/ART PKB mestinya digelar tahun lalu.

”Namun karena situasi pandemi covid-19, terpaksa ditunda dan baru tahun ini proses tahapan penataan struktur dilakukan,” kata Suwarsa.

Agenda rapat pleno bersama yang dilakukan adalah, sosialisasi Peraturan Partai Nomor 1 Tahun 2019, tentang Penataan Struktur Partai. Lalu sosialisasi Muscab PKB atau permusyawaratan tertinggi PKB, pada tingkat Kabupaten.

BACA JUGA: Penyandang Disabilitas di Kabupaten Tegal Miliki Rumah Produksi Kreatif

Selain itu, pembentukan panitia Muscab PKB Magelang, dan pengusulan nama-nama bakal calon pengurus DPC PKB Masa Bakti 2021-2026, yang selanjutnya disampaikan ke DPW PKB Jateng, untuk diteruskan ke DPP PKB, guna dimintakan rekomendasi yang hasilnya akan disampaikan dalam forum Muscab PKB, pada Sabtu (6/3/2021).

Ketua Panitia Muscab PKB Kabupaten Magelang, Amrih Supriyanto menambahkan, pihaknya bersama panitia, akan segera kerja cepat untuk mengambil langkah-langkah teknis yang diperlukan. Juga melakukan konsolidasi panitia, agar dalam waktu tujuh hari ke depan, penyelenggaraan muscab bisa berjalan secara lancar dan sukses.

Kegiatan penataan struktur PKB pada tingkat kabupaten/DPC yang akan dilaksanakan pada 6 Maret 2021 itu, merupakan instruksi DPP PKB yang harus dijalankan, dan pelaksanaanya dilakkan serentak di seluruh Jateng. ”Waktunya berbarengan pada jam yang sama,” pungkasnya.

Eko Priyono-Riyan