blank
Ketua PWI Kebumen Bagus Sukmawan sedang divaksin petugas medis di Gedung Setda, Rabu 24/2.(Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Sejumlah wartawan anggota PWI Kebumen bersama ASN, tokoh agama dan atlet mengikuti vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua bagi Pelayan Publik yang dilaksanakan Pemkab Kebumen di Gedung Setda, Jalan Mayjen Sutoyo, Rabu (24/2).

Vaksinasi ditangani Satusan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen melibatkan tenaga medis dari RSUD dr Soedirman dan Puskemas, dibuka oleh Pelaksana Harian (Plh) Bupati Kebumen yang juga Sekda Ahmad Ujang Sugiono.

Acara dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kebumen dr A Budi Satrio, Sekretaris Dinas Kesehatan Kusbiyantoro dan Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kebumen Asep Nurdiana.

blank
Wartawan Suarabaru.id dan Penasihat PWI Kebumen Komper Wardopo ikut divaksin Covid-19 di Gedung Setda.(Foto:SB/Ist)

Ketua PWI Kebumen Bagus Sukmawan berterima kasih kepada Pemkab Kebumen yang memberikan prioritas kepada awak media anggota PWI ikut vaksinasi tahap kedua pelayan publik. Apalagi vaksinasi dilakukan pada tahap awal sehingga memberikan rasa aman bagi insan media yang tergolong profesi dengan risiko tinggi.

“Kami berterima kasih kepada Ketua Satgas Penanganan Covid-19, Bapak Plh Bupati dan jajaran Dinkes Kebumen yang memberi alokasi kepada wartawan. Bagaimana pun ini sesuai komitmen Presiden Jokowi pada saat puncak Hari Pers Nasional 9 Februari lalu,”jelas jurnalis KR tersebut.

Hal senada digungkapkan oleh Wakil Ketua PWI Kebumen Nanang W Hartono. Nanang mengapresiasi kinerja Pemkab dan Satgas Penanganan Covid-19 yang telah proaktif memberikan kesempatan kepada wartawan mengikuti vaksinasi.

“Tadi saya divaksin oleh bu dokter Puskesmas Alian. Saat disuntik tidak terasa sakit,”ucap wartawan Koran Bernas Jogja itu sembari tersenyum.

Sedangkan wartawan Suarabaru.id yang juga Penasihast PWI Kebumen Komper Wardopo ikut vaksinasi dalam rombongan awal bersama ASN, atlet dan tokoh agama, mengaku ditangani oleh tenaga medis Puskemas Poncowarno.

Wardopo pun menegaskan, PWI ikut mendukung penuh pelaksanan vaksinasi guna mengatasi pandemi Covid-19. Apalagi saat divaksin tidak merasakan sakit dan tidak ada gejala apa pun sesudahnya. Bahkan saat disuntik sembari diajak ngobrol dan tidak terasa.

Sehabisi vaksin, menunggu sekitar 30 menit dan diberi kartu vaksinasi Covid-19 untuk bukti ikut Vaksin 1 dan 14 hari kemudian akan divaksin kedua.”Terima kasih Pemkab Kebumen dan Dinkes atas pelayanan vaksinasi yang lancar, semoga bermanfaat memutus penyebaran Covid-19,”ucap Wardopo usai mengikuti vaksinasi di Gedung Setda.

Pada hari Rabu (24/2) di Gedung Setda ada sebanyak 214 peserta vaksinasi dai unsur ASN Setda, wartawan, tokoh agama, atlet dan ASN OPD. Pada hari kedua Kamis (25/2) dijadwalkan sebanyak 152 peserta dari unsur OPD ditambah instansi vertikal seperti Kejaksaan, Kemenag, BPS, termasuk guru SMP, SMA dan SMK di dalam Kota Kebumen.

Komper Wardopo