blank
Warga Desa di Tuban beramai0ramai memborong mobil keluaran terbaru dari berbagai merk (foto tangkapan layar instagram)

TUBAN (SUARABARU.ID) – Jagad maya dihebohkan dengan sebuah video yang mempertontonkan warga sebuah desa di daerah Tuban Jawa Timur yang beramai-ramai membeli mobil.

Bahkan ada yang membeli mobil 3 buah sekaligus keluaran terbaru dari berbagai merk terkenal.

Dengan beredarnya video tersebut sontak menjadi viral dan bermunculan berbagai macam komentar dari warganet.

Dalam video yang beredar, diketahui terdapat 17 mobil yang dibeli secara berjamaah dalam sehari.

Mobil-mobil tersebut diangkut truk towing dengan dikawal mobil patroli polisi.

Kepala Desa Sumurgeneng, Jenu, Tuban, Gihanto, membenarkan warganya yang ramai-ramai membeli mobil.

Menurutnya, warga banyak yang membeli mobil karena baru mendapat rezeki nomplok.

Mereka mendapat uang ganti rugi lahan untuk proyek kilang minyak.

Gihanto menjelaskan mobil-mobil itu dibeli dari Surabaya. “Ya, pembeliannya berkelompok. Kemarin [Minggu, 14/2/2021] ada 17 mobil yang dibeli dan semuanya baru,” katanya.

Lahan milik warga Desa Sumurgeneng, Jenu, Tuban memang terdampak proyek pembangunan Kilang Tuban atau New Grass Root Refinery (NGRR) di wilayah Kecamatan Jenu.

Warga pun telah mengambil uang ganti rugi lahan melalui proses penetapan Konsinyasi di Pengadilan Negeri (PN) Tuban.

“Warga telah mengambil uang ganti rugi lahan melalui Konsinyasi dan sebagian uangnya digunakan untuk membeli mobil,” jelas Gihanto.

slo