blank
Anggota DPRD Kabupaten Jepara dari Fraksi NasDem, Nur Hidayat dan Kepala Sekolah SMPN 1 Kalinyamatan, Jepara, Sudarto, S.Pd, M.Pd serta wali murid penerima beasiswa.

JEPARA (SUARABARU.ID)- Sahabat Lestari, komunitas relawan Hj.Lestari Moerdijat, S.S., M.M menyerahkan secara simbolis buku tabungan kepada siswa-siswi SMPN 1 Kalinyamatan, Jepara, Jawa Tengah.

Penyerahan buku tabungan itu, menurut koordinator Sahabat Lestari, Samsul, merupakan bagian Program Indonesia Pintar (PIP) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) yang penyalurannya dilakukan oleh anggota Komisi X DPR RI, Hj Lestari Moerdijat, S.S., M.M. sebagai mitra kerja dari Kemendikbud.

Selain Samsul, hadir dalam acara tersebut anggota DPRD Kabupaten Jepara dari Fraksi NasDem, Nur Hidayat dan Kepala Sekolah SMPN 1 Kalinyamatan, Jepara, Sudarto, S.Pd, M.Pd serta wali murid penerima beasiswa.

“Saya berharap PIP dalam bentuk beasiswa senilai Rp750 ribu per orang per tahun ini dapat membantu para siswa dalam menempuh pendidikannya,” ujar Nur Hidayat saat menyalurkan bantuan kepada para siswa, Kamis (11/2).

Pada kesempatan itu disalurkan beasiswa PIP untuk 77 siswa-siswi SMPN 1, Kalinyamatan, Jepara, Jawa Tengah.

Pelaksanaan penyaluran beasiswa tersebut dilakukan dua sesi, dengan memperhatikan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun.

Pada kesempatan itu, Kepala Sekolah SMPN 1 Jepara, Sudarto mengucapkan banyak terima kasih kepada pemerintah dan Hj, Lestari Moerdijat, S.S., M,M yang mendukung penyaluran beasiswa bagi siswa-siswi SMPN 1 Jepara.

Hadepe / ua