blank
Petugas sedang memotong pohon yang tumbang dan melintang di jalan raya. Foto : SB/Muharno Zarka

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi sore tadi menyebabkan pohon di pinggir jalan Sikoang Desa Pecekelan Kecamatan Sapuran Wonosobo, tumbang.

Pohon yang tumbang melintang di jalan raya, menyebabkan jalur lalu lintas Sapuran-Purworejo dan sebaliknya mengalami kemacetan selama kurang lebih satu jam.

Kapolsek Sapuran AKP L Maryono, Rabu (6/1), petang ini melaporkan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Padahal sebelum pohon tumbang arus lalu lintas cukup padat. Baik roda 2 maupun roda 4.

“Guna mempercepat kelancaran arus lalu lintas, anggota Polsek, Koramil, personil SAR dibantu warga setempat, berhasil memotong pohon yang roboh dan disingkirkan ke pinggir jalan,” terangnya.

Arus Normal

blank
Arus lalu lintas Sapuran-Purworejo kembali lancar setelah pohon tumbang berhasil disingkirkan. Foto : SB/Muharno Zarka

Sebelum pohon yang melintang dipotong, pengguna jalan sempat macet mengular baik dari arah Sapuran maupun Purworejo. Mereka rela menunggu sampai pohon berhasil disingkirkan oleh petugas.

“Petugas kepolisian dari Polsek Sapuran bersicepat lari ke tempat kejadian perkara (TKP) begitu mendapat laporan warga jika ada pohon tumbang ke tengah jalan dan menghalangi arus lalu lintas,” katanya.

Dengan alat geraji mesin, di tengah hujan yang masih turun anggota Polri, TNI, relawan SAR dan warga setempat mengenakan mantol, dalam waktu tak lama dapat memotong pohon dan membawa ke pinggir jalan.

“Arus lalu lintas pun kini sudah kembali normal. Saya menghimbau pengguna jalan saat hujan turun dan ada angin kencang, sebaiknya berhenti dan berteduh di tempat yang aman. Apalagi jalur Sapuran-Wonosobo banyak pohon besar di pinggir jalan,” ucapnya.

Muharno Zarka