blank
Warga Ngargoretno, Salaman, Kabupaten Magelang, menanam pohon penghijauan (kiri) dan pemandangan Bukit Menoreh (kanan) Foto: Eko Priyono/BM

MAGELANG (SUARABARU.ID) – Bertepatan dengan hari jadi Gerakan Tani Desa Ngargoretno, Salaman,Kabupaten Magelang, Gabungan Kelompok Tani desa itu melakukan penanaman pohon penghijauan, Rabu 23 Desember 2020 ini.

“Penanaman pohon dimaksudkan untuk menjaga lereng Bukit Menoreh agar tetep ijo royo-royo dan memberikan manfaat bagi warga,” tutur salah satu warga setempat Shoim, hari ini.

Adapun yang ditanam adalah ratusan bibit pohon gayam dan ribuan bibit pohon beringin. Dalam penanaman tersebut dihadiri oleh Kepala Cabang Dinas Kehutanan Wilayah 9 Jateng, Slamet Rohadi.

Dalam acara itu Slamet Rohadi menyatakan merasa senang dengan semangat warga setempat. Utamanya yang selalu memperhatikan wilayah lereng Menoreh.

Dalam kesempatan tersebut Ketua Gabungan Kelompok Tani Ahmad Bilal menyampaikan komitmennya bahwa pasca penanaman ribuan pohon teserbut akan menggerakkan seluruh petani agar melakukan perawatan dan pemupukan.

Sementara itu Kepala Desa Ngargoretno Dodik Suseno mengatakan bahwa aksi penanaman tersebut melibatkan Komunitas Selorejo Peduli Menoreh (KSPM). Itu merupakan gabungan kelompok tani se -Desa Ngargoretno, kelompok sadar wisata desa dan seluruh unsur Pemerintah Desa Ngargoretno.

Eko Priyono-trs