blank
Ketua PD Amri Wonosobo M Faqih Al Amin ketika menyerahkan SK Tim Sukses Afif-Albar. Foto : SB/Muharno Zarka

WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Pimpinan Daerah Angkatan Muda Rifaiyah (PD Amri) Wonosobo menilai figur Afif Nurhidayat dan M Albar sangat pas atau cocok untuk menjadi nahkoda atau sebagai Bupati dan Wakil Bupati Wonosobo ke depan.

“Paslon Afif-Albar merupakan politisi senior dan sudah punya pengalaman panjang sebagai wakil rakyat. Keduanya juga merupakan tandem ideal sosok nasionalis- religius,” tegas Ketua PD Amri Wonosobo Muhammad Faqih Al Amin.

Ketua PD Amri Wonosobo tersebut mengatakan hal itu di sela-sela menggelar acara “Silaturrahmi dengan Cabup Mas Afif-Wabup Wonosobo Gus Albar” di Rumah Makan Kelapa Gading Binangun Kertek, Minggu (18/10), sore tadi.

Selain Muhammad Faqih Al Amin, hadir dalam kesempatan tersebut Komandan Barisan Amri Nusantara (Baranusa) Hari Mardiyo, Ketua I PD Amri Herman Basuki dan sejumlah perwakilan Pimpinan Ranting Amri se-Wonosobo.

Sebagai bentuk keseriusan PD Amri memperjuangkan kemenangan besar paslon Afif-Albar, organisasi badan otonom Rifaiyah tersebut, menyerahkan daftar tim sukses kepada Calon Bupati Afif Nurhidayat, yang akan bergerak di masyarakat.

Puncak Demokrasi

blank
Ketua PD Amri Wonosobo, M Faqih Al Amin. Foto : SB/Muharno Zarka

Menurut Faqih, lahirnya pasangan calon (paslon) tunggal di Wonosobo merupakan puncak demokrasi. Sebab paslon Afif-Albar merupakan hasil musyawarah mufakat dari koalisi besar partai politik yang ada di Wonosobo.

“Semangat menggolkan paslon tunggal guna meredam money politic (politik uang) itu sangat bagus. Mengingat pemimpin yang lahir dari proses jual beli suara pasti tidak amanah dan tidak bisa menjalankan tugas dengan baik,” paparnya.

Calon Bupati Afif Nurhidayat menyampaikan ucapan terima kasih tas dukungan yang diberikan PD Amri. Dukungan tersebut membuktikan semangat rakyat untuk bersatu dan berjuang memenangkan Afif-Albar dalam Pilkada 9 Desember 2020 nanti, sangat besar.

“Tatangan Wonosobo ke depan cukup berat. Karena 265 Desa/Kelurahan yang ada punya ciri khas, permasalahan dan potensi yang bebeda-beda. Butuh kebersamaan dalam membangun potensi beragam Wonosobo tersebut,” paparnya.

Terkait dengan masalah kepemudaan, Afif menambahkan, Pemkab Wonosobo di masa yang akan datang akan memfasilitasi kalangan generasi muda milenial, termasuk anggota Amri, dengan pelatihan kecakapan hidup (life style) di bidang tehnologi informasi dan pengembangan ekonomi berbasis digital.

Muharno Zarka-Wahyu