blank
H. Haizul Ma'arif, yang mendapatkan rekomendasi DPP PPP untuk duduki jabatan Ketua DPRD Jepara.

JEPARA (SUARABARU.ID)- Kader muda PPP Jepara, Haizul Ma’arif yang baru saja mendapatkan rekomendasi DPP PPP  untuk menduduki jabatan Ketua DPRD Jepara mengaku siap.

“Sebagai  kader PPP saya siap ditugaskan oleh partai,  dimanapun dan kapanpun.  Doakan saja semoga amanah dan dapat menjalankan tugas ini dengan baik,” ujar Haizul Ma’arif dalam perbicangan melalui WhatsApp dengan SUARABARU.ID Rabu pagi, 7 Oktober 2020.

Menurut Haizul Ma’arif,  berdasarkan peraturan perundang-undangan, DPRD  memiliki kewenangan yang luas terhadap jalannya  pemerintahan di daerah. Sebab DPRD  memiliki fungsi legislasi, pengawasan dan juga penganggaran.

Kami akan mendorong peraturan-peraturan  daerah yang dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah, sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat Jepara, tambahnya.

“Harapan kami fungsi ini dapat berjalan maksimal untuk masyarakat dan daerah Kabupaten Jepara,” ujar Haizul Ma’arif yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Komisi C DPRD Jepara.

Karena itu sesuai dengan tata tertib dewan, Ia sepaham bahwa kepemimpinan  kolektif kolegial DPRD yang sudah terbangun harus dijaga untuk merumuskan  kebijakan-kebijakan  strategis yang bermanfaat bagi masyarakat Jepara.

“Tugas kita sangat berat, apalagi ditengah pandemi. Insyallah dengan  kebersamaan, kerukunan dan kesungguhan, kita bisa jalankan fungsi DPRD dengan baik,” ujar Haizul Ma’arif yang memulai karier politiknya di DPRD sejak Pemilu lalu.

Sebagaimana diberitakan SUARABARU.ID, Selasa siang kemarin,  DPC PPP Jepara telah menyerahkan surat pengisian jabatan Ketua DPRD Jepara yang disertai  rekomendasi dari DPP PPP yang menunjuk  Haizul Ma’arif sebagai Ketua DPRD menggantikan almarhum Imam Zusdi Ghozali.

Hadepe – ua