KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Grup Rebana Rayon Koramil Alian berhasil keluar sebagai Juara 1 pada Festival Rebana Komunikasi Sosial Kreatif Satkorwil TA. 2020 yang dilaksanakan di Aula Kodim 0709 Kebumen, Rabu (30/9).
Sedanglan Juara Kedua diraih Rayon Koramil Pejagoan, diikuti Juara IIIRayon Koramil Klirong, RayonKoramil Kebumen dan Rayon Koramil Buluspesantren sebagai Juara 2, 3, Harapan 1 dan Harapan 2. Festival rebana tersebut diikuti 8 grup rebana , 1 grup rebana merupakan perwakilan dari gabungan 3 Koramil atau Rayon Koramil.
Dengan menerapkan Protokol kesehatan secara ketat, Kodim 0709 Kebumen menggelar Festival Rebana tersebut berjalan lancar. Untuk mengantisipasi kerumunan masa yang berlebihan, pada pelaksanaan festival ini dibagi dua sesi, yaitu 4 grup untuk sesi pagi dan 4 grup pada sesi berikutnya.
Hadir turut menyaksikan Festival para Komandan Koramil, dari Departemen Agama dan dari Dewan Kesenian Daerah Kebunen.
Dalam sambutan tertulis dipembukaan Festival Komandan Kodim 0709 Kebumen Letkol Kav Syarif Prawira Negara Matondang yang dibacakan Kapten CZI Paulus Souhuat mengungkapkan, penyelenggaraan Komunikasi Sosial Kreatif tetap berorientasi pada kearifan lokal.
Kesenian Rebana dipilih sebagai ikon lomba merupakan Kesenian Islami yang syair-syairnya berisikan ajaran kebaikan sehingga diharapkan generasi millenial dapat mengikuti ajaran tersebut dan tidak melupakan kesenian Rebana. Hal tersebut sejalan dengan tema kegiatan yaitu Membentuk Sumber Daya Manusia yang Kreatif Inovatif dan Adaptif.
Festival ini dinilai oleh 3 orang juri, yaitu Slamet Pramono, Guru SMA 1 Kebumen, Kholid Anwar dari Depag Kebumen dan Eko Haryono dari Dinas Pendidikan Kebumen, untuk menetapkan 5 juara.
Berdasarkan kriteria yang ada, dewan juri menetapkan Grup Rebana dari Rayon Koramil Alian sebagai Juara 1, diikuti Rayon Koramil Pejagoan, Klirong, Kebumen dan Buluspesantren, sebagai juara 2, 3, harapan 1 dan harapan 2.
Komper Wardopo