blank
Tasyakuran HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke - 65. Kapolres Jepara dan Kasat Lantas Polres Jepara AKP Hari Condro Ribowo

JEPARA (SUARABARU.ID)- Untuk mendukung Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 di Kabupaten Jepara, Mapolres Jepara menyiapkan mobil dan tim penindakan di lapangan. Sebanyak 16 unit mobil operasional di masing-maisng Polsek, akan menjadi bagian penanganan Covid-19 di Jepara.

Terkait mulainya kegiatan tersebut, Kapolres Jepara AKBP Nugroho Tri Nuryanto, Selasa (22/9/2020), menggelar apel bersama dan sekaligus dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Lalu Lintas Bhayangkara ke-65.

Menurut Nugroho Tri Nuryanto, Polres Jepara menyatakan siap mendukung penuh pelaksanaan Peraturan Bupati atau Perbub tentang Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKM).

“Sebagai salah satu bentuk dukungan terhadap kebijakan Pemkab Jepara. Kami menyiapkan mobil untuk mendukung Tim Penindakan Covid 19. Namun penindakan akan dilakukan secara humanis dan mendidik warga,” ujarnya.

Louching kendaraan tindak Covid 19 ini merupakan bentuk nyata dukungan Polres Jepara di dalam upaya penangana Covid 19 di wilayah Jepara.

Kapolres Jepara juga menyatakan, penegakan Perbup PKM yang berkait dengan protokol kesehatan saat ini semakin intens dilaksanakan. Pelaksanaannya melibatkan berbagai elemen, diantaranya Satpol PP, TNI dan Polres Jepara. Dalam Perbup PKM yang saat ini masih berlaku, sudah diatur mengenai sangsi-sangsi bagi para pelanggar protokol kesehatan. Masyarakat diharapkan bisa mematuhi Perbup PKM tersebut.

“Jadi kami berharap masyarakat juga mendukung kebijakan pemerintah ini. Sebab pada dasarnya Tim Penindakan Covid 19 ini melakukan tugas untuk melindungi warga masyarakat dari penyebaran virus corona. Harapan kita penanganan covid 19 bisa dilakukan dengan baik sehingga kita dapat segera masuk pada fase new normal. Namun demikian bagi warga yang melanggar protokol kesehatan, sudah ada sangsinya,” ujar dia.

Sementara terkait dengan HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-65 Kapolres minta agar jajaran Satlantas semakin meneguhkan komitmennya untuk memberikan pengayoman dan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat, baik pada aspek administrasi maupun di jalan raya.

Hadepe – ua