Tim Humas Pemkab Pacitan, Rizky, Luky dan Arif, mengabarkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga, telah menyerahkan sertifikat adaptasi kebiasaan baru kepada 13 objek wisata di Pacitan.
Dari 13 destinasi wisata yang diberikan sertifikat tersebut, tujuh diantaranya baru mengantongi rekomendasi fase simulasi. Pada tahap ini, tempat wisata hanya diperbolehkan menerima kunjungan wisatawan lokal. Yakni untuk objek wisata Pantai Banyu Tibo, Pantai Buyutan, Pantai Srau, Sungai Maron, Pantai Ngiroboyo, Sentono Genthong dan Pantai Taman.
Sedangkan enam objek wisata lainnya, direkomendasikan dapat melakukan fase uji coba. Terdiri atas objek wisata Pantai Soge, Pantai Pidakan, Pantai Watukarung, Pantai Klayar, Pantai Watu Bale dan Pantai Pancer Door.
Kunjungan Pelancong
Pada tahap ini, enam objek wisata tersebut dapat menerima kunjungan pelancong, baik untuk wisatawan lokal maupun pengunjung dari luar kota. Walaupun ada pembatasan, untuk kendaraan kecil dengan penumpang maksimal berkapasitas 8 penumpang. Pemkab Pacitan, akan memberikan rekomendasi menuju fase uji coba, setelah objek wisata tersebut lulus tahap simulasi.
Saat mengunjungi objek wisata Sentono Gentong di Kecamatan Pringkuku, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pacitan, T Andi Faliandra, menyatakan, menjadi tantangan untuk tidak hanya memikirkan dari sisi kebangkitan sektor ekonomi saja, tapi juga penting dipikirkan menyangkut aspek kesehatan masyarakatnya.
Menerapkan protokol kesehatan, menjadi keharusan untuk menanggulangi pencegahan wabah virus corona. Hal tersebut berlaku tidak hanya kepada wisatawan, namun juga oleh para pengelola serta pelaku wisata itu sendiri. Sesuai Surat Edaran (SE) Bupati Pacitan, tahap uji coba akan berlangsung sampai Desember Tahun 2020 mendatang.
Sementara, Bupati Pacitan, Indartato, yang hadir dalam acara penyerahan sertifikat menuju Adaptasi Kebiasaan Baru tersebut, menyatakan, rekomendasi diberikan untuk objek wisata yang sudah memenuhi persyaratan. Tujuannya, untuk melindungi masyarakat serta wisatawan terkait adanya pandemi Corona Virus Disease (Covid)-19.
Data Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Pacitan, menyebutkan, kunjungan wisatawan pada 6 objek wisata fase uji coba pasca re-opening, menunjukkan adanya peningkatan. Di objek wisata Pantai Soge misalnya, kunjungan wisatawan mencapai sebanyak 5.102 pelancong.
Jumlah pelancong di Pantai Pidakan sebanyak 5.408 orang, di Pantai Watu Bale didatangi 690 pengunjung, di Pantai Klayar sebanyak 2.501 orang. Berikut di Pantai Watukarung didatangi 4.085 pelancong dan di Pantai Pancer Door sebanyak 6.271 orang.
Bambang Pur