WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Satuan Tugas (Satgas) ‘Jogo Tonggo Jogo Wargo’ akan dimaksimalkan perannya, dengan memposisikan para Ketua Rukun Warga (RW) untuk menjadi pemimpinnya. Ini dilakukan, dalam upaya membangkitkan gerakan masyarakat untuk peningkatan langkah pencegahan dan memutus mata rantau wabah virus corona.
Bertempat di Balai Desa Jeblogan, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Wonogiri, digelar Musyawarah Desa (Musdes) untuk mensosialisasikan program ‘Jogo Tonggo Jogo Wargo’ dan sosialisasi Bantuan Sosial (Bansos). Danramil-23 Karangtengah Kodim 0728 Wonogiri, Lettu (Inf) Cris Budi Riyanto, mewakilkan Serda Tri Susilo dan Serda Eko Agus, hadir dalam Musdes tersebut.
Sosialisasi dipimpin Camat Karangtengah, Tri Wiyatmoko bersama Kapolsek Karangtengah Iptu Sentot Giswantoro. Ikut hadir Kepala UPTD Puskesmas Karangtengah, Dokter Agus Budi Sriyanto, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Sih Haryanto, Kepala Desa (Kades) Jeblogan, Bambang Purwanto, bersama perangkat desa lainnya.
Juga hadir para pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) dan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Zulaicha, Pendamping Desa, Mustaqfiri, para pengurus BPD, para Ketua RT dan Ketua RW se Desa Jeblogan.
Distribusi Bansos
Camat Karangtengah, Tri Wiyatmoko, menyatakan, upaya memaksimalkan peran Satgas ‘Jogo Tonggo Jogo wargo’ untuk menindaklanjuti surat dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jateng. Yakni tentang dukungan Satgas Jogo tonggo, dan surat dari Sekda Kabupaten Wonogiri tentang pemanfaatan Jogo Tonggo.
Terkait dengan Bansos penanganan dampak Covid-19, diminta untuk dapat didistrisusikan sesuai prosedur, tepat sasaran, tepat jumlah, agar tidak memunculkan komplain dari warga. Bersamaan itu, Camat Tri Wiyatmoko, minta segera dipersiapkan langkah Jogo Tonggo Jogo Wargo, untuk menanggulangi penyebaran Covid-19.
Satgas Jogo Tonggo diketuai oleh Ketua RW, dibantu para Ketua RT, dan beranggotakan dari tim kesehatan, tim ekonomi, serta tim keamanan. ”Para Ketua satgas, diwajibkan melaporkan kegiatannya sehari-hari kepada pihak desa,” jelas Camat Triyatmoko.
Sosialisasi pembentukan Jogo Tonggo, juga digelar di Balai Desa Ngambarsari, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Wonogiri. Kepada warga masyarakat, penting untuk diberikan pemahaman tentang pencegahan wabah virus corona secara terus menerus. Hal ini terkait dengan kondisi dan sistuasi saat ini, ada kecenderungan peningkatan jumlah kasus positif corona di Kabupaten Wonogiri.
Bambang Pur