blank
Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan dan Kasatlantas AKP Muh Rikha Zulkarnain berfoto bersama 8 warga yang menerima SIM Khusus dari Satlantas.(Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Tepat di hari Bhayangkara ke -74 pada 1 Juli 2020, sebanyak 8 warga Kebumen beruntung mendapat Surat Izin Mengemudi (SIM) “khusus” dari Satlantas Polres Kebumen.

Hebatnya lagi, SIM istimewa itu diserahkan langsung oleh Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan didampingi Kasat Lantas Polres Kebumen AKP Muh Rikha Zulkarnain kepada warga, di lobi Mapolres Jalan Tentara Pelajar, sesaat sebelum pelaksanaan Upacara Hari Bhayangkara ke-74.

“Warga masyarakat yang mendapatkan SIM khusus adalah mereka yang lahir pada tanggal 1 Juli, tepat di Hari Bhayangkara,”ujar AKBP Rudy.

Saat disinggung mengenai SIM gratis, Kapolres mengungkapkan, sebenarnya tidak gratis. Karena penerbitan SIM kaitannya dengan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP). Dengan kata lain, PNBP tetap dibayarkan.

blank
Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan menyerahkana SIM Khusus kepada warga yang lahir 1 Juli.(Foto:SB/Ist)

Namun bertepatan pada hari Bhayangkara Bank BRI memberikan bantuan sponsor pembayaran PNBP penerbitan SIM kepada warga yang tanggal lahirnya tepat 1 Juli, seperti ulang tahun Hari Bhayangkara.

“Tentu para warga yang mendapatkan SIM khusus ini harus mengikuti test bagi pemohon baru. Selanjutnya untuk yang perpanjangan SIM, tidak perlu test lagi,”jelas AKBP Rudy.

Kasat Lantas Polres Kebumen AKP Muh Rikha Zulkarnain berharap para penerima SIM khusus untuk tetap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.”Kami berharap, masyarakat tetap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, selanjutnya tertib di jalan dan utamakan keselamatan,”pesan Kasat Lantas.

Salah satu penerima SIM khusus, Alfitri Ainur (23) warga Desa Gunungmujil, Kecamatan Kuwarasan mengaku senang bisa ikut program SIM khusus itu.”Sebelumnya kami ucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-74. Terimakasih karena program ini saya bisa mendapatkan SIM gratis,”ucap Alfitri sembari tersenyum ramah.

Komper Wardopo