WONOSOBO(SUARABARU.ID)-Bupati Wonosobo Eko Purnomo melepas kepulangan 11 pasien yang telah selesai menjalani perawatan di RSUD Setjonegoro dan dinyatakan sembuh dari infeksi Covid-19.
Eko Purnomo berpesan agar mereka tak lupa bersyukur kepada Allah SWTyang telah memberikan kesembuhan melalui tangan-tangan tenaga medis, serta tetap berdisiplin menjaga diri dari potensi penularan virus Corona.
“Bapak/Ibu yang alhamdulillah telah dinyatakan negatif Covid-19 dan berhak pulang kembali ke rumah saya ucapkan selamat. Tetap menjaga protokol kesehatan, disiplin dalam masa karantina mandiri selama 14 hari di rumah,” pintanya.
Pihaknya juga meminta pasien Corona yang telah sembuh selalu mengenakan masker, menjaga jarak fisik, dmmenghindari kerumunan atau physical distancing dan rutin cuci tangan pakai sabun.
Baca Juga: New Normal, Pergulatan Tak Terpapar, Tak Terkapar, Tak Lapar..?
Selain itu, Bupati juga mewanti-wanti agar para pasien tersebut bisa menjaga asupan makanan agar daya tahan tubuh juga semakin baik demi memantapkan kesembuhan dari paparan virus yang kini telah menginfeksi lebih dari 5 Juta orang di seluruh dunia itu.
“Jangan takut untuk periksa apabila memang merasakan adanya gangguan kesehatan atau gejala-gejala lagi, karena dengan kesembuhan tersebut, semua optimistis covid-19 bisa disembuhkan dengan pengobatan dan perawatan yang tepat,” lanjutnya.
Ekonomi Pulih
Kepada jajaran manajemen dan tim medis RSUD KRT Soetjonegoro yang selama ini berjibaku merawat pasien di ruang isolasi Covid-19, Bupati juga menyampaikan terimakasih serta apresiasi sepenuh hati.
Mengingat kerja keras mereka tanpa mengenal menyerah telah membantu pasien hingga dinyatakan sembuh dari infeksi Corona. Tim medis merupakan pahlawan dalam penanganan pasien Covid-19 di rumah sakit.
“Jangan lengah, dan selalu berhati-hati dalam penanganan Covid-19 ini, dengan tetap memperhatikan standar kelengkapan alat pelindung diri, serta asupan makanan dan minuman yang bernutrisi tinggi, karena saya paham beratnya perjuangan saudara-saudara tenaga medis ini,” ungkapnya.
Direktur Utama RSUD KRT Soetjonegoro, dr Danang Sananto Sasongko mengaku segenap dokter dan paramedis yang berada di garda depan perawatan pasien Covid-19 telah berupaya maksimal dalam membantu penyembuhan seluruh pasien.
“Karena itulah saya berpesan agar pasien Corona yang sudah dinyatakan negative Covid-19 dari hasil pemeriksaan swab, untuk bisa menaati protokol kesehatan, agar disipilin menjaga diri,” tegasnya.
Jajaran manajemen rumah sakit beserta para tenaga medis, menurutnya, juga senantiasa berdoa seluruh pasien yang saat ini masih menjalani perawatan segera diberikan kesembuhan.
“Wilayah Wonosobo benar-benar bisa menuntaskan masa pandemi Covid-19 ini secepatnya. Tidak ada lagi warga yang terpapar virus corona dan perekonomian masyarakat kembali pulih seperti sediakala,” tandasnya.
Muharno Zarka/mm