blank
Tim Psychosocial Support Program PMI Kebumen mengunjung pasien yang sembuh dari Covd-19, Marmo (51), di Desa Karangsambung, Rabu 27/5.(Foto:SB/Ist)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Tim Psychosocial Support Program (PSP) PMI Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah, Rabu (27/05), mengunjungi  pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh di Kecamatan Karangsambung, atas nama Marmo (51). Tim PSP PMI Kebumen itu datang guna melakukan pendampingan dan memberikan motivasi.

Pengurus PMI Kebumen Mukshinun didampingi Muhamad Muslim Mustofa selaku Koordinator Tim PSP menyatakan, kunjungan tersebut guna memberikan motivasi kepada para pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19,agar mereka bisa hidup normal seperti sediakala.

“Ada semacam rasa khawatir dikucilkan saat seseorang dinyatakan terjangkit Covid-19 dan selama masa dirawat. Nah, ketika sembuh pun belum tentu masyarakat bisa menerima langsung begitu saja. Hal ini bisa menyebabkan pasien sembuh bisa mengalami gangguan psychososial,”=jelas Mukhsinun.

blank

Muhamad Muslim Mustofa menambahkan, secara bertahap PMI Kebumen akan memberikan pendampingan yang sama kepada pasien lainnya.”Selain kepada penyintas, kami juga berikan edukasi kepada masyarakat sekitar agar tidak mengucilkan orang yang terkena Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh. Jauhi virusnya tapi bukan orangnya,”tandas Muslim.

Tim PSP PMI Kebumen juga memasang poster tentang stigma terhadap penyintas Covid19 di tempat tempat umum, seperti masjid dan pos pos penjagaan covid di desa.

Marmo mengaku sangat berterima kasih kepada PMI Kabupaten Kebumen yang telah memberikan motivasi dan perhatian agar dirinya tetap menjalani hidup seperti biasanya. “Terima kasih atas kepedulian PMI Kebumen kepada saya khususnya dan keluarga. Dengan kunjungan ini saya tidak lagi punya rasa takut untuk bersosialisasi dengan warga di sini,”ucap Marmo.

Seperti diketahui, sebanyak empat pasien positif Covid-19 dirawat di RSUD dr Soedirman Kebumen dinyatakan sembuh. Keempatnya dipulangkan dari rumah sakit, Selasa, (28/4). Bahkan Bupati  Kebumen KH Yazid Mahfudz melepas keempat pasien yang diizinkan pulang setelah dua kali hasil laboratorium atas swab pasien di Balai Besar Tehnik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit Yogyakarta dinyatakan negatif.

“Empat pasien ini telah dua kali diambil swab-nya. Kedua swab dinyatakan negatif sehingga pasien dinyatakan sembuh,”ujar  Yazid Mahfudz saat melepas keempat pasien tersebut di pintu keluar Bangsal Kenanga RSDS Kebumen.

Empat pasien yang dinyatakan sembuh yaitu Marmo (51), warga Karangsambung, Teguh Gunawan (43), warga Kelurahan/Kecamatan Kebumen, Ahmad Badra (55) warga Petanahan, dan Heri Budianto (34) warga Alian.

Komper Wardopo

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini