blank
DIPERIKSA - Salah seorang karyawan Badan Narkotika Nasional Kota Tegal tengah diperiksa oleh tim medis. (foto: nino moebi)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Sebanyak 26 Karyawan Badan Narkotika Nasional Kota Tegal, menjalani screening dan rapid tes covid-19. Pelaksanaan rapid test dilakukan di Kantor BNN Jalan KH Dahlan 25 Kota Tegal, Rabu (20/5/2020).

Kepala BNN Kota Tegal Igor Budi Mardiyono mengatakan, rapid tes covid-19 bagi seluruh personel menjadi bagian dari pelaksanaan protokol kesehatan. Yakni, semua personel harus menjalani pemeriksaan sebagai deteksi dini dalam upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19.

Kegiatan tersebut tujuannya untuk memastikan semua personel dalam kondisi sehat dan prima dan tidak terpapar covid-19. Sehingga, langkah antisipasi internal ini diharapkan bisa memberikan kepastian semua personel tidak tertular ataupun sebagai carrier.

“Berdasarkan hasil rapid tes, alhamdulilah 26 personel termasuk saya dinyatakan negatif covid-19,” kata Igor.

Menurutnya, deteksi dini covid-19, menjadi wujud komitmen BNN Kota Tegal dalam memutus mata rantai penyebaran pandemi covid-19. Bahkan, sejumlah kegiatan penyebarluasan informasi dan desiminasi tentang upaya mencegah covid-19 juga terus dilakukan.

Di antaranya dengan memberikan imbauan menggunakan layanan mobil Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat. Fungsinya, melakukan penyuluhan kepada masyarakat untuk selalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat serta rajin cuci tangan pakai sabun.

Igor menambahkan, selain terus menggencarkan budaya lebih baik di rumah. Pihaknya mengaku, tetap menyelipkan edukasi pencegahan dan stop narkoba bagi masyarakat.

Terlebih, dampak covid-19 ini melumpuhkan semua sendi perekonomian dan jangan sampai menjadi celah bagi bandar narkoba. Di sisi lain, juga terus dilakukan edukasi dan penyebarluasan informasi tentang bahaya narkoba melalui kader anti narkoba.

Nino Moebi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini