blank
Petugas Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, sedang menyemprot ruangan Masjid.(FOTO:SB/Agung)

KENDAL(SUARABARU.ID)- Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal melakukan penyemprotan dengan disinfektan di obyek-obyek vital, seperti tempat ibadah, perkantoran dan pondok pesantren, Kamis (19/3).

Penyemprotan ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 atau virus corona yang hingga kini masih menjadi penanganan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal, Muntoha, mengatakan, bahwa Bupati Kendal dr. Mirna Annisa, M.Si., memperintahkan kepada Dinas Kesehatan untuk melakukan pencegahan virus corona di wilayah Kabupaten Kendal.

” Kami dari Dinas Kesehatan diperintahkan oleh Bupati Mirna untuk melakukan pencegahan dengan melakukan disinfektan di obyek vital, diantaranya perkantoran, tempat ibadah dan pondok pesantren,” kata Muntoha.

Menurut Muntoha, pencegahan tersebut sudah dilaksanakan sejak beberapa harai lalu di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kendal. Dan pada hari ini, dilakukan di tempat- tempat yang dianggap vital seperti tempat ibadah yang ada disepanjangan jalan pantura timur.

“Adapun pencegahan yang dilakukan pada hari ini di tempat ibadah dan Pondok Pesantren, diantaranya Masjid Desa Rejosari, Masjid Purwokerto, Masjid Desa Brangsong, Masjid Desa Wonorejo, Masjid Agung Kaliwungu, Pondok Pesantren Apik Kaliwungu dan Pondok Pesantren Almusaffak, Desa Sudipayung Ngampel,” jelas Muntoha.Agung-mm

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini