blank
Sebanyak 650 calon wisudawan Universitas Muhammadiyah Magelang yang akan diwisuda 28 September mendatang  mendapatkan pembekalan “Mengenali dan Strategi Masuk Dunia Kerja’ dari Lembaga Pengembangan Mahasiswa dan Alumni  UMMagelang. Foto:  Suarabaru.id/ Yon

MAGELANG-  Lembaga Pengembangan Mahasiswa dan Alumni ( LPMA) Universitas Muhammadiyah Magelang  ( UMMagelang) memberikan pembekalan bagi 650 calon wisudawan yang akan diwisuda pada 28 September mendatang.

“Kegiatan yang mengambil ‘Mengenali dan Strategi Masuk Dunia Kerja’ diberikan,  karena calon wisudawan dirasa sangat memerlukan pendampingan dalam mengenali strategi khusus  untuk masuk ke dalam dunia kerja di era industri 4.0,” kata Ketua LPMA UMMagelang, Margono pada pembekalan  calon wisudawan  yang berlangsung di Auditorium kampus 1 UMMagelang, Rabu (18/9).

Margono mengatakan, tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk mempersiapkanpara calon  lulusan tersebut untuk  siap menghadapi dunia kerja dan juga membentuk pribadi yang berkarakter positif sesuai visi misi kampus.

Ia berharap dengan adanya pembekalan tersebut bisa memacu para mahasiswa yang akan memasuki dunia kerja untuk terus membekali diri dengan berbagai wawasan dan pengetahuan.

“Universitas Muhammadiyah Magelang sebagai perguruan tinggi memiliki kewajiban untuk menghantarkan alumninya yang berniat ke dunia kerja untuk menyalurkan berbagai bidang pekerjaan yang diminatinya,” katanya.

Rektor UMMagelang,  Eko Muh Widodo mengatakan, setelah mendapatkan pembekalan tersebut, diharapkan   para  calon wisudawan  setelah lulus dari bangku perkuliahan  dapat menerapkan keahlian  baik teknis dan non teknis, serta ketrampilan yang dimilikinya.

“Lebih bagus lagi jika calon wisudawan dapat menciptakan lapangan kerja sendiri. Dan di era industri 4.0, pekerjaan yang ada saat ini di kemudian hari pasti akan tergantikan oleh tenaga digital bahkan tenaga manusia diganti oleh robot,” katanya.

Adapun pemateri pada pembekalan tersebut yakni  Nita Budi Astuti dari Dinas Tenaga Kerja Kota Magelang dan  Rayinda Faizah. Nita Budi Astuti memberikan bekal berupa  yang g perlu dipersiapkan calon wisudawan  dalam memasuki dunia kerja. Yakni, cara membuat curriculum vitae( daftar riwayat hidu) dan surat lamaran pekerjaan yang tepat, serta bagaimana cara memahami proses wawancara dan psikotes .

Sedangkan,  Rayinda Faizah, memaparkan tentang keterampilan literasi keuangan bagi calon wisudawan. Pada kegiatan tersebut juga  diisi dengan  sesi cerita sukses alumni oleh Bambang Triharyanto, alumni Fakultas Hukum dan Larista,  Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Magelang ) yang juga alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

Suarabaru.id/ Yon

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini