blank
Ketua MKKS SMK Kabupaten Wonogiri, Suwandi (ketiga dari kiri), saat memimpin rakor yang dirangkai acara halalbihalal.(suarabaru.id/bp)

WONOGIRI – Dua pelajar dari SMK Kabupaten Wonogiri, berhasil meraih dua medali emas dari cabang Pencak Silat dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Provinsi Jateng Tahun 2019. Atas prestasinya ini, keduanya kini dikukuhkan menjadi wakil Jateng untuk maju ke O2SN tingkat nasional yang akan digelar Bulan Agustus 2019 mendatang di Provinsi Aceh.

Demikian dikemukakan Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kabupaten Wonogiri, Suwandi, saat memimpin rapat koordinasi (Rakor) para Kepala SMK se Kabupaten Wonogiri. Rakor para Kepala SMK se Kabupaten Wonogiri digelar di Griya Gayatri, Bukit Sekipan, Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar. Suwandi yang menjabat sebagai Kepala SMK Negeri 2 Wonogiri, menyebutkan, kedua siswa peraih medali emas tersebut adalah pelajar dari SMK Negeri 1 Wonogiri, dan siswa dari SMK Pancasila 3 Baturetno.

Rakor MKKS SMK Kabupaten Wonogiri diikuti oleh 46 Kepala SMK Negeri dan SMK Swasta se Kabupaten Wonogiri ini, membahas masalah yang berkaitan dengan program pendidikan kejuruan. Seperti Elektronik Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (EKTSP) online, dan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK).

Acara rakor dirangkai dengan halalbihalal untuk saling maaf-memaafkan. Menampilkan Ustadz Imron Rosyidi, Kepala SMK Muhamadiyah Purwantoro, untuk menyampaikan hikmah halalbihalal. Ikrar halalbihalal, disampaikan oleh Sekretaris MKKS SMK Wonogiri, Agus Suwandi, memakai bahasa Jawa. Tembang Tombo Ati, didendangkan untuk mengiringi momentum saling berjabat tangan.

Dihubungi terpisah, Guru olahraga SMK Negeri 1, Haryana, menambahkan, dua siswa SMK Wonogiri yang meraih dua medali emas dari cabang pencak silat O2SN, terdiri atas Juni Nopitasari siswa dari SMKN 1 Wonogiri, dan Kurniawan Bagus SA siswa dari SMK Pancasila 3 Baturetnno. ”Wonogiri mengiriman tiga atlet, dan dua diantaranya mendapatkan medali emas,” jelas Haryana.

Ketua MKKS SMK Kabupaten Wonogiri, Suwandi, menyatakan, Wonogiri kini mengirimkan para siswa SMK untuk mengikuti Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N). Event ini, digelar di Kabupaten Karanganyar, Selasa (25/6). Ada lima cabang lomba seni yang diikutinya, terdiri atas seni tari tradisional, seni teater, karya film pendek, musik tradisional, dan solo vokal.(suarabaru.id/bp)