Petugas Tahti Polres Sukoharjo menjaga salah seorang tahanan di Polres Sukoharjo saat melakukan video call dengan keluarganya. Foto: Soes

SUKOHARJO (SUARABARU.ID) – Guna memutus rantai penyebaran brisu corona di lingkungan Mapolres Sukoharjo, prosedur bezuk tahanan diubah. Jika sebelumnya tahanan bisa dibezuk langsung oleh keluarga, saat ini tidak bisa dilakukan.

Kasat Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polres Sukoharjo Iptu Azhar Helmi menjelaskan, ada protokoler kesehatan yang diberlakukan. “Kalau sebelumnya ada jam bezuk langsung sekarang tidak ada. Sebagai gantinya agar tahanan tidak stres diganti dengan bezuk online model video call  dengan keluarga,” jelas Iptu Azhar.

Video call sendiri diatur oleh petugas menggunakan nomer whatsapp yang sudah ditentukan oleh petugas. Dengan durasi waktu masing-masing tahanan lima menit. “Jam bezuk di hari Selasa- jumat mulai pukul 13.00 wib-15.00,” katanya.

Berdasarkan data yang ada di Mlolres, jumlah tahanan yang ada sebanyak 40 orang. Mereka merupakan tahanan dengan berbagai kasus tindak kejahatan. Selain fasilitas bezuk online, Polrea juga melakukan pemeriksaan kesehatan pada para tahanan setiap hari. Hal tersebit dilakukan untuk menjaga kesehatan para tahanan. Jika dalam pemeriksaan ada yang sakit, tik Kesehatan akan melakukan pemeriksaan lebihlanjut.

Soes-trs

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini