blank
Kapolres Blora sidak di Mako Polsek Banjarejo. Rabu, 16 Oktober 2024. Foto: Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) — Untuk meningkatkan pelayanan masyarakat yang lebih baik dan prima, Kapolres Blora bersama Pejabat Utama Polres Blora mengunjungi Polsek Banjarejo, Rabu, (16/10/2024).

Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto menjelaskan bahwa maksud dan tujuan dari sidak kali ini tidak lain, adalah untuk melihat respon personel dalam melaksanakan tugas sehari-hari sebagai pengayom dan pelayan masyarakat, seperti apa kondisi Mako, baik sarana dan prasarananya untuk pelayanan kepada masyarakat.

“Saya bersama Pejabat Utama Polres, datang untuk mengecek bagaimana kondisi mako dan personelnya, utamanya adalah ruang pelayanan masyarakat seperti aduan maupun pengurusan SKCK,” kata AKBP Wawan Andi Susanto.

Selain mengecek kondisi Mako dan Personel, dalam kesempatan ini juga Kasipropam Polres Blora, Kompol Sunarto juga melihat kelengkapan personel yang bertugas, dan melihat catatan-catatan dari masyarakat sebagai pemohon pelayanan.

“Kita cek juga bagaimana respon pelayanan dari masyarakat melalui buku mutasi atau buku catatan pelayanan di ruang Pelayanan Kepolisian Terpadu, apakah respon masyarakat baik atau tidak kita juga monitor melalui nomor aduan yang ada,” ujar Kompol Sunarto.

Pada kesempatan itu, Kapolres Blora juga membuka dialog dengan personel yang punya usul saran dan juga masukan, untuk kemajuan Pelayanan kepada Masyarakat.
Kudnadi Saputro