blank
Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang menerima ASQ Awards 2024 untuk kategori Best Airport by Size and Region (Asia-Pacific) dari Airport Council International (ACI). foto : AP1 

SEMARANG (SUARABARU.ID) – PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang menerima penghargaan prestisius dunia Airport Service Quality (ASQ) Awards 2024 dari Airport Council International (ACI) untuk kategori Best Airport by Size and Region (Asia-Pacific) untuk jumlah penumpang 2 – 5 juta penumpang per tahun.

ASQ Awards dari ACI ini mengakui keunggulan bandara-bandara di dunia dalam menghadirkan customer experience terbaik kepada pengguna jasa bandara, berdasarkan survei yang dilakukan pada titik keberangkatan dan kedatangan di bandara.

General Manager Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang, Fajar Purwawidada, mengatakan, ASQ Awards merupakan apresiasi dari para pengguna jasa bandara. Khususnya penumpang pesawat udara atas pelayanan terbaik yang diberikan oleh Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang.

“Penghargaan ini semakin memacu manajemen untuk senantiasa berkomitmen serta berdedikasi untuk selalu meningkatkan standar pelayanan dan pengalaman terbaik kepada penumpang pesawat dan pengunjung bandara,” kata Fajar, Rabu 2 Oktober 2024.

Dirinya menjelaskan, penghargaan ini tentunya tidak lepas dari kerja keras, support, serta dedikasi dari seluruh pihak, mulai dari karyawan, stakeholders terkait dan seluruh pengguna jasa bandara.