blank
Cemil Dining luncurkan menu baru spesial. Foto: Dok/Cemil Dining

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Cemil Dining, destinasi kuliner favorit di Kota Lama Semarang ini meluncurkan menu baru spesial jelang akhir tahun ini. Tidak hanya memperkenalkan ragam hidangan lezat, Cemil Dining juga memberikan sentuhan segar pada tampilan buku menu mereka.

Untuk meningkatkan pengalaman kuliner bagi pengunjung, Cemil Dining menyajikan beragam pilihan makanan baru yang bisa memuaskan selera para pecinta kuliner, khususnya di Kota Semarang.

Usama, Food & Beverage Manager Cemil Dining mengungkapkan, mulai hidangan pembuka yang menggugah selera, seperti Beef Curry Samosa, Truffle Parmesan Fries, Tahu Isi Semarang, hingga hidangan utama seperti Nusantara Platter yang memikat, Cemil Dining merancang menu baru dengan penuh inovasi.

Tidak hanya itu, menu western dan brunch yang baru juga ditambahkan untuk melengkapi barisan menu yang menjadi favorit pengunjung. Kini, pengunjung dapat menikmati hidangan-hidangan yang menyegarkan dan memikat selera di setiap kunjungan mereka.

“Salah satu penambahan istimewa adalah varian burger yang menggoda. Cemil’s Cheese Burger dan Crispy Fish Burger kini hadir dengan cita rasa otentik, dengan semua bahan baku dibuat sendiri untuk memberikan pengalaman makan yang tak terlupakan,” kata Usama, Senin (27/11/2023).

Cemil Dining juga memperkenalkan dessert penutup yang menggugah selera. Es Marem Kotta Sizzling Choco Orange Brownies menjadi tambahan yang sempurna untuk mengakhiri setiap hidangan dengan manis.

“Kami sangat antusias memperkenalkan menu baru kami kepada pelanggan setia dan calon pengunjung. Kami percaya bahwa inovasi dan kualitas adalah kunci untuk memberikan pengalaman kuliner yang luar biasa,” ujar Usama.

Bagi pengunjung yang ingin mencicipi menu baru ini dapat langsung berkunjung ke Cemil Dining, yang buka setiap hari mulai pukul 6 pagi hingga 10 malam. Untuk informasi pemesanan, kamu bisa mengakses menu melalui linktr.ee/cemildining.

“Segera jadwalkan kunjungan kamu, dan nikmati pengalaman kuliner yang tak terlupakan!,” ucapnya.

Ning S