blank
Kapolres Klaten yang baru AKBP Warsono SH,SIK,MH .melintas di tengah pasukan Pedang Pora dalam upacara yang berlangsung di Mapolres Klaten, Rabu (3/5). Foto: Bagus Adji Keterangan :

KLATEN (SUARABARU.ID) – Polres Klaten menggelar upacara pedang pora menyambut kedatangan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) yang baru AKBP Warsono SH ,SIK,MH bersama istri di Mapolres Klaten, Rabu (3/5).

Hadir dalam acara ini Kapolres Klaten sebelumnya AKBP Eko Prasetyo SH,SIK, MH yang memangku tugas baru sebagai Wakapoltabes  Bogor.

Kapolres Klaten AKBP Warsono  SH,SIK, MH dalam keterangannya kepada wartawan mengatakan, telah mempelajari dengan tujuan mendalami karakteristik wilayah kerjanya . Diantaranya mengenai luas wilayah, batas wilayah dan jumlah penduduk serta kearifan lokal Klaten.

blank
Kapolres Klaten yang baru AKBP Warsono SH,SIK,MH . tengah memberikan keterangan kepada wartawan di Mapolres setempat, Rabu (3/5). Foto: Bagus Adji

Dia juga menyataklan akan mengolaborasikan dengan program  Polri terutama program Presisi. Mengenai kiat menghadapi tahun politik, diakui tergantung kondisi masyarakat beranekaragam

“Ini yang harus kita kolaborasikan. Dalam artian kearifan lokal yang  ada harus dikelola  dimana kita menguatkan potensi  yang ada itu. Tentunya karakter setiap wilayah berbeda tetapi  bagaimana caranya kita mengelola . Apa potensi yang ada kita kelola supaya kita berkolaborasi sehingga situasi tetap bisa kondusif,” jelasnya.

Bagus Adji