blank

JEPARA (SUARABARU.ID) – Saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Pembahasan Program Kerja Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP. PKK) Kabupaten Jepara Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta minta agar kader disemua tingkatan ikut ambil bagian dalam menyelesaikan persoalan sosial yang ada di wilayahynya.

Rakor yang berlangsung di di Pendapa R. A. Kartini, Kabupaten Jepara pada Kamis, (9/2/2023) ini mengambil tema “Mantapkan Sinergitas Kegiatan PKK dengan Kegiatan OPD untuk Mendukung Program Pencegahan dan Penurunan Angka Stunting serta Kebersihan Lingkungan

Lebih lanjuut Pj Bupati Jepara berpesan kepada ibu-ibu pengurus PKK untuk bersinergi dengan perangkat daerah dalam melaksanakan program-program pokok PKK termasuk dalam penanganan stunting dan persoalan sosial seperti narkoba, kawin usia muda, tingginya angka perceraian

Menurut Edy Supriyanta, walaupun masih di bawah provinsi maupun nasional ia berharap semua pemangku kepentingan termasuk PKK memberikan perhatian serius terhadap penurunan angka stunting. “ Sebab ini menyangkut kualitas SDM kedepan,” ungkapnya.

Selain stunting, Pj Bupati pun menyinggung perihal peningkatan usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) untuk menekan inflasi di daerah. “Harapan kami PKK Desa mampu memberdayakan perempuan di pedesaan untuk dapat mengembangkan usahanya,” pintanya

Hadepe