SEMARANG (SUARABARU.ID)- Kunyit merupakan salah satu tanaman rempah-rempah dan bumbu masakan, kunyit juga menjadi salah satu bahan herbal yang kerapkali digunakan sebagai jamu karena memiliki manfaat bagi kesehatan.
Dilansir Suara.com, beberapa manfaat kunyit bagi tubuh ialah diyakini bisa membantu mengurangi nyeri, meningkatkan fungsi hati, menjaga kesehatan saluran cerna, mengurangi risiko kanker, hingga mengurangi berbagai gejala peradangan.
Namun, di balik segudang manfaat sehat kunyit, ada pula beberapa efek samping kunyit yang wajib kamu ketahui jika dikonsumsi terlalu berlebihan. Merangkum dari KlikDokter dan SehatQ, berikut beberapa bahaya kunyit yang dikonsumsi berlebihan:
Baca Juga: Dapat Mengurangi Berat Badan, Enam Manfaat Buah Tin Bagi Kesehatan
1. Batu ginjal
Adanya kandungan kunyit oksalat yang tinggi bisa membentuk efek samping berupa batu ginjal jika dikonsumsi secara berlebihan. Batu ginjal dapat memicu nyeri yang hebat dan juga rasa tidak nyaman.
2. Sakit kepala
Dalam dosis yang pas atau sesuai, curcumin pada kunyit disebut-sebut bisa membantu untuk meredakan sakit kepala. Akan tetapi, jika dosis curcumin ini kelewat batas alias terlalu banyak, kamu malah bisa mengalami sakit kepala, lho.
Meskipun terkesan sepele, sakit kepala dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Bahkan, sakit kepala yang terjadi berkelanjutan bisa menurunkan kualitas hidup secara keseluruhan.
Baca Juga: Dapat Memperbaiki Sel yang Rusak, Lima Manfaat mengonsumsi Telur Puyuh bagi kesehatan
3. Masalah pencernaan
Meskipun baik untuk organ pencernaan, kunyit juga bisa mengiritasi organ pencernaan apabit dikonsumsi secara berlebihan. Pasalnya, kunyit mempunyai efek yang mampu untuk merangsang lambung untuk memproduksi lebih banyak asam.
4. Diare
Jangan pernah berpikir untuk mengonsumsi kunyit dalam porsi yang berlebih untuk mengatasi diare. Bukannya malah sembuh, mengonsumsi kunyit terlalu banyak malah dapat membuat keluhan menjadi semakin parah.
Diare juga berhubungan erat dengan kehilangan cairan tubuh atau sering disebut dehidrasi. Apabila tidak segera ditangani, maka salah satu risiko yang mungkin saja dihadapi ialah kematian.
Baca Juga: Enggan Melakukan Donor Darah? Simak Lima Manfaatnya Bagi Kesehatan Tubuh
5. Reaksi Alergi
Bagi sebagian orang yang sensitif, paparan kunyit atau curcumin bisa menyebabkan reaksi alergi. Keluhan ini bahkan bisa muncul meskipun hanya terpapar dalam jumlah yang sedikit.
Alergi kunyit dapat menyebabkan muntah-muntah, lidah dan juga bibir menjadi kebas atau bengkak, kram perut, dan buang air besar pun menjadi berdarah.
Nah, itulah tadi beberapa efek samping berberbahaya jika mengonsumsi kunyit secara berlebihan, semoga bermanfaat ya!
Claudia