JEPARA (SUARABARU.ID)- Penghargaan diberikan bagi para sukarelawan yang telah mendonorkan darahnya sebanyak 75 dan 100 kali. Penghargaan yang diberikan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jepara Rabu, (4/1/2023) di Pendapa R. A. Kartini, Kabupaten Jepara ini sekaligus acara Penutupan Bulan Dana PMI Kabupaten Jepara Tahun 2022.
Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta dalam kegiatan tersebut mengapresiasi kinerja PMI Kabupaten Jepara atas kesigapannya dalam merespon permasalahan sosial di Jepara yang juga berhasil menghimpun dana sosial dari masyarakat khususnya di Kabupaten Jepara sebesar Rp2.446.294.600 melalui program Bulan Dana dan Donasi PMI Kabupaten Jepara Tahun 2022.
“Saya merasa bangga begitu ada permasalahan kemanusiaan, Pak Ketua PMI Kabupaten Jepara Sutedjo S. Sumarto dan tim sudah ada di tempat bencana. Artinya PMI mengerti betul tugas-tugas dan amanah yang diberikan oleh PMI,” ujar Edy Supriyanta.
“Status siaga darurat menjadi tanggap darurat sudah diberlakukan elama seminggu. Oleh karena itu, saya meminta untuk menginventarisir apa saja yang perlu dibantu oleh PMI”, lanjutnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Jepara sekaligus Ketua Panitia Bulan Dana PMI Tahun 2022 Edy Sujatmiko mengatakan bahwa 80% untuk biaya kegiatan kemanusiaan yang pengelolaannya diserahkan kepada PMI Kabupaten Jepara.
“Selanjutnya, 10% donasi dialokasikan pada kegiatan kemanusiaan yang pengelolaanya diserahkan kepada PMI Provinsi Jawa Tengah dan 10% sisanya digunakan untuk biaya operasional usaha pengumpulan sumbangan”, terang Edy Sujatmiko.
Dalam kesempatan yang sama, Ahmad Marzuqi selaku Ketua Dewan Kehormatan PMI Kabupaten Jepara mengatakan bahwa penghargaan bagi pendonor darah sukarela itu bisa diterima dengan penuh kegembiraan dan sebagai rasa syukur.
“Karena darah yang Anda donorkan sangat dibutuhkan lebih di masa pancaroba saat ini. Sehingga saya sangat harapkan bantuan itu selalu Anda ulurkan melalui PMI,” kata Marzuqi.
ua/diskominfo