blank
DCT Polri Cup 2022 Regional Jawa Tengah wilayah Semarang dilaksanakan di Kendal, di Beringin Arena Sendangdawung dan lapangan Kaliyoso. Foto: Dok/Sekdes Sendangdawung

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Beringin Arena Sendangdawung menjadi tempat berlaga pencarian bibit pemain sepakbola bertalenta dari Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri.

Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 22-23 Juli 2022 itu diikuti dari tim yang datang dari berbagai daerah, untuk berlaga memperebutkan juara, dan berhak mewakili Jawa tengah berlaga di kancah nasional yang akan berlangsung di Bandung.

Budi Ristanto ST, selaku Sekretaris Desa Sendangdawung mengatakan, pihaknya mempersiapkan lapangan Beringin Arena dan juga tempat transit bagi tim yang berlaga. “Kami mempersiapkan lapangan Beringin Arena, serta semua sarana pendukung laga Polri Cup 2022 Regional Jawa Tengah,” ujarnya, Senin (25/7/2022).

Budi mengatakan, turnamen Piala KPP Polri atau KPP Polri cup ini diikuti oleh sejumlah tim dari berbagai daerah di Jawa Tengah, dimana pemenang dari turnamen ini akan mewakili tim untuk berlaga di seri kelas nasional atau DCT cup 2022.

“Turnamen KBP Polri dengan DCT ini merupakan turnamen sepak bola berjenjang usia dini dan remaja yang dilaksanakan secara reguler setiap tahun,” ujarnya.

Budi Ristanto menyatakan memberikan dukungan kepada KBPP Polri untuk mencari bibit-bibit baru sepak bola yang memiliki talenta, dan kebetulan di Sendangdawung ini lapangan cukup memadai. “Kami persiapkan fasilitas pendukung untuk tim selama bertanding,” katanya.

DCT Polri Cup 2022 Regional Jawa Tengah wilayah Semarang dilaksanakan di Kendal yaitu di Beringin Arena Sendangdawung dan lapangan Kaliyoso.

Sebagai tuan rumah, Budi Ristanto mengaku beruntung karena pihaknya bisa ikut andil dalam KBPP DCT Polri Cup 2022. Secara ekonomi, masyarakat Sendangdawung juga mendapat keuntungan dari pedagang-pedagang yang ada di sekitar Beringin Arena Sendangdawung yang digunakan dalam perhelatan DCT Polri cup 2022 ini.

Diketahui, DCT KBPP Polri cup 2022 Regional Jawa tengah diikuti oleh puluhan tim, antara lain Kelompok Umur (KU) 10 tahun (2012/2013) ada 24 tim, KU 11 tahun (2011/2012) 24 tim, dan KU 12 tahun (2010/2011) ada 16 tim.

Selain di Kendal, DCT KBPP Polri Cup 2022 juga dilaksanakan di kota lain. Kota yang menyelenggarakan Polri cup dari KPP Polri ini diantaranya adalah daerah khusus ibukota Jakarta, Bandung (tuan rumah nasional Polri cup), Medan, Makassar, Surabaya, Banten, Palembang, Padang dan di Semarang (Kendal) yang menjadi tuan rumah untuk wilayah Jawa Tengah.

Untuk putaran final yang berlangsung di Bandung, dari Jawa Tengah kelompok umur 10 tahun juara 1 adalah PRPM Tawangmangu Karanganyar (lolos ke Bandung ). Sebagai juara 2 adalah Baturetno Bantul Yogyakarta, dan juara 3 adalah Putra Arisa Demak dan LJFA Jepara.

Sementara dari kelompok umur 11 tahun, juara 1 Golden Boy Fa Semarang (lolos ke Bandung), juara 2 adalah EP FC Semarang, dan juara 3 adalah Rantai Baja Purwodadi dan Jati Kencana Karanganyar.

Untuk kelompok umur 12 tahun, juara 1 yang lolos ke Bandung adalah Binatama Tegal, juara 2 Puma FC Demak dan juara 3 Pandanaran Boyolali dan akademi R19 Kendal

Selain hadiah, sebagai juara 1, pemenang berhak maju ke putaran final dan semua biaya pemberangkatan, pemulangan dan akomodasi selama di Bandung ditanggung oleh korwil Jawa Tengah.

DCT KBPP Polri Cup 2022 menjadikan wadah pembinaan sepak bola usia dini secara berjenjang dari putaran wilayah Provinsi, Nasional dan Internasional ini sebagai sarana bertanding bagi para pemain secara global, untuk bisa bertemu dengan tim-tim dari daerah lain wilayah.

Ning Suparningsih