REMBANG (SUARABARU.ID) – Perhutani Divisi Regional (Divre) Jawa Tengah melakukan verifikasi sharing produksi kayu dan nonkayu tingkat Rayon IV di Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Mantingan. Kamis (14/07/2022).
Kegiatan verifikasi dihadiri oleh Kepala Sub Seksi (KSS) Kemitraan Produktif (KKP) Blora, Cepu, Kebonharjo, Pati, dan Tuan Rumah KPH Mantingan. Hadir dalam verifikasi Tim Divre Jateng Rony Merdianto S.Hut. dan jajajaran Divisi Regional Jateng.
Administratur KPH Mantingan melalui Kepala Seksi Sumber daya Hutan (SDH) H Kasmijan SH menyampaikan bahwa di masa semakin turunnya sudah Hutan di Divisi regional Jawa Tengah Perhutani masih tetap menghitung sharing produksi kayu dan nonkayu untuk LMDH di Jawa Tengah.
“Dengan adanya verifikasi diharapkan semua komponen yang dikeluarkan untuk sharing sudah terhitung secara cermat sesuai dengan hitungan masing-masing KPH,” ujar H. Kasmijan.
Sementara itu, Ketua Tim Verifikasi Sharing Rony Merdianto menjelaskan bahwa hitungan yang sudah dikirimkan ke Kantor Divre telah kita verifikasi sesuai dengan usulan KPH Se-Jateng.