blank

SEMARANG (SUARABARU.ID) Dengan tajuk Silaturahim Hari Kartini dan Bhakti Sosial, Wakil Wali Kota Semarang Ir Hevearita Gunaryanti Rahayu bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Tengah membagikan paket takjil buka puasa di jalan Tri Lomba Juang Kota Semarang, Kamis (21/4/2022).

“Selamat Hari Kartini dan Selamat berbuka puasa ya. Semoga berkah,” kata Mbak Ita, sapaan akrab Wakil Wali Kota Semarang ini saat membagikan takjil buka puasa kepada pengendara motor di depan Kantor PWI Jateng.

Sebanyak kurang lebih 700 an bungkus takjil buka puasa berupa nasi dan lauk, dibagikan Wakil Wali Kota Semarang bersama Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS dan jajaran pengurus serta Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) kepada masyarakat dalam peringatan Hari Kartini tersebut.

blank
Wakil Wali Kota Semarang Ir Hevearita Gunaryanti Rahayu bersama Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS dan jajaran pengurus serta IKWI membagikan paket takjil buka puasa memperingati Hari Kartini di jalan Tri Lomba Juang Kota Semarang, Kamis (21/4/2022). Foto : Absa

“Alhamdulillah bisa terbagi semua. Ini tadi ya kurang lebih sebanyak 775 bungkus nasi takjil untuk berbuka puasa dibagikan dalam peringatan hari Kartini hari ini tadi,” jelas Sunarto, salah satu pengurus PWI Jateng di sela-sela pembagian

Banyak masyarakat terbantu dan berterimakasih atas pembagian takjil buka puasa tersebut. Salah satu pengendara sepeda yang menerimanya.

“Terimakasih mas. Terimakasih semoga berkah. Maturnuwun,” ucap bapak Anto, warga Lamper, pengendara sepeda onthel saat menerima paket takjil dari SUARABARU.ID yang ikut berpartisipasi membagikan.

Absa